Suarjana, I Kadek (2024) Rancang Bangun Alat Penekuk Pipa Semi Otomatis. Diploma thesis, Politeknik Negeri Bali.
Text (Cover-Bab 1, Bab 5 dan Referensi)
RAMA_21401_2115213044_0001016633_0025087105_part.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (1MB) |
|
Text (Full Text)
RAMA_21401_2115213044_full.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Download (7MB) | Request a copy |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk merancang dan membuat alat penekuk pipa semi otomatis yang menggunakan dua metode penekukan, yaitu metode rotary dan roll, guna meningkatkan efisiensi dan kualitas hasil tekukan dibandingkan dengan penekukan manual. Alat ini memiliki dimensi tinggi 1270 mm, lebar 705 mm, dan berat kurang lebih 1200 N. Untuk metode rotary, digunakan satu roller dengan diameter 130 mm, sementara metode roll menggunakan tiga roller dengan diameter 80 mm. Roller dapat berputar searah maupun berlawanan arah jarum jam, dengan roller penekan yang dapat bergerak vertikal melalui dongkrak hidrolik berkapasitas 4 ton. Masing-masing roller terhubung dengan sproket dengan jumlah gigi bervariasi: 16 gigi (2 buah), 15 gigi (1 buah), 38 gigi (1 buah), dan 45 gigi (1 buah). Roller digerakkan oleh motor listrik berdaya 3 Hp dengan putaran 1430 rpm yang ditransmisikan melalui gear box dengan rasio 1:60 menjadi 23,3 rpm, kemudian diteruskan oleh sproket dan rantai sehingga menghasilkan putaran 8,7 rpm pada roller. Alat ini mampu menekuk pipa dengan diameter minimal ½ inch dan maksimal ¾ inch dengan ketebalan 2 mm. Hasil penelitian menunjukkan bahwa alat penekuk pipa semi otomatis ini dapat meningkatkan efisiensi waktu hingga 50%, memerlukan sedikit tenaga manusia, dan menghasilkan tekukan yang lebih rapi dibandingkan dengan metode manual. Alat ini dirancang dengan kriteria efektifitas, efisiensi tinggi, kemudahan dalam pengoperasian, dan mengutamakan keselamatan kerja, sehingga dapat memenuhi standar yang diharapkan.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Alat penekuk pipa, Sistem pengerollan, Teknologi manufaktur, Desain mekanik, Efektivitas alat, Efisiensi waktu. |
Subjects: | Ilmu Teknik > Ilmu Keteknikan Industri > Teknik Mesin (dan Ilmu Permesinan Lain) |
Divisions: | Jurusan Teknik Mesin > Prodi D3 Teknik Mesin > Tugas Akhir |
Depositing User: | I Kadek Suarjana |
Date Deposited: | 02 Sep 2024 13:13 |
Last Modified: | 02 Sep 2024 13:13 |
URI: | http://repository.pnb.ac.id/id/eprint/12473 |
Actions (login required)
View Item |