Citra, Ni Luh Putu Yulia Eka (2024) Pengaruh Auditor Internal dan Pengendalian Internal terhadap Pencegahan Fraud pada Bank Perekonomian Rakyat di Kota Denpasar. Undergraduate thesis, Politeknik Negeri Bali.
Text (Full Text)
RAMA_62301_2015644067_full.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Download (3MB) | Request a copy |
|
Text (Cover - Bab 1, Bab 5 dan Referensi)
RAMA_62301_2015644067_0015018104_0011097901_part.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (5MB) |
|
Text (iThenticate)
RAMA_62301_2015644067_iThenticate.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Download (916kB) | Request a copy |
Abstract
Di Indonesia, kasus fraud kian meningkat khususnya pada Bank Perekonomian Rakyat (BPR). Kondisi yang menyebabkan terjadinya fraud dapat disebabkan oleh tekanan, peluang, dan rasionalisasi. Dalam upaya pencegahan terjadinya indikasi fraud, penting untuk mengetahui faktor-faktor yang dapat mencegah terjadinya fraud. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui berpengaruhnya auditor internal dan pengendalian internal terhadap pencegahan fraud pada BPR di Kota Denpasar. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif deskriptif dengan instrumen pengumpulan data primer menggunakan kuesioner. Kuesioner penelitian disebar kepada auditor internal pada masing-masing BPR di Kota Denpasar dalam waktu penelitian selama 4 (empat) bulan. Pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik purposive sampling dengan jumlah sampel dalam penelitian ini sebanyak 33 responden yang merupakan bagian dari 21 BPR di Kota Denpasar. Pengujian dilakukan menggunakan software SPSS versi 25 dengan teknik analisis data yang digunakan adalah analisis data deskriptif, uji asumsi klasik yang terdiri dari uji normalitas, uji heteroskedastisitas, dan uji multikolinieritas, serta uji hipotesis yang terdiri dari analisis regresi linier berganda, uji parsial (uji t), uji simultan (uji F), dan koefisien determinasi (R2). Hasil analisis menunjukkan bahwa (1) auditor internal berpengaruh positif dan signifikan terhadap pencegahan fraud pada BPR di Kota Denpasar, (2) pengendalian internal berpengaruh positif dan signifikan terhadap pencegahan fraud pada BPR di Kota Denpasar, (3) auditor internal dan pengendalian internal berpengaruh secara simultan terhadap pencegahan fraud pada BPR di Kota Denpasar. Auditor internal dan pengendalian internal memberikan pengaruh sebesar 64% terhadap pencegahan fraud pada BPR di Kota Denpasar, sedangkan sisanya sebesar 36% dipengaruhi oleh variabel lain.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | auditor internal, pengendalian internal, pencegahan fraud |
Subjects: | Ilmu Ekonomi Ilmu Ekonomi > Ilmu Ekonomi Ilmu Ekonomi > Ilmu Ekonomi > Akuntansi Ilmu Sosial Humaniora > Ilmu Sosial |
Divisions: | Jurusan Akuntansi > Prodi D4 Akuntansi Manajerial > Skripsi |
Depositing User: | Ni Luh Putu Yulia Eka Citra |
Date Deposited: | 06 Sep 2024 12:07 |
Last Modified: | 06 Sep 2024 12:07 |
URI: | http://repository.pnb.ac.id/id/eprint/12841 |
Actions (login required)
View Item |