Persepsi Produsen Minuman Alkohol terhadap Era Cukai Minuman Mengandung Etil Alkohol (MMEA)

Tasya, Kadek Dwi Pujana (2024) Persepsi Produsen Minuman Alkohol terhadap Era Cukai Minuman Mengandung Etil Alkohol (MMEA). Undergraduate thesis, Politeknik Negeri Bali.

[img] Text (Full Text)
RAMA_62303_2015654007_full.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB) | Request a copy
[img] Text (Cover - Bab 1, Bab 5 dan Referensi)
RAMA_62303_2015654007_0805118501_0024027908_part.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (658kB)
[img] Text (iThenticate)
RAMA_62303_2015654007_iThenticate.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (517kB) | Request a copy

Abstract

Kebijakan peningkatan tarif cukai MMEA (Minuman Mengandung Etil Alkohol) diterapkan untuk mempengaruhi sektor minuman alkohol. Penelitian ini memberikan wawasan mendalam tentang bagaimana kebijakan perpajakan mempengaruhi industri minuman alkohol di Indonesia serta strategi yang diterapkan untuk menjaga keberlanjutan bisnis mereka di bawah regulasi baru. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dampak kebijakan peningkatan tarif cukai MMEA terhadap produsen minuman alkohol dan mengevaluasi strategi adaptasi yang dilakukan oleh produsen besar dan kecil. Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan kualitatif dengan melakukan wawancara mendalam terhadap bebrapa informan utama dari industri minuman alkohol. Data yang terkumpul dianalisis menggunakan model analisis data Miles and Huberman, yang memfokuskan pada reduksi data, penyajian data, dan triangulasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kebijakan cukai mempengaruhi pandangan produsen dengan bervariasi. Produsen besar lebih mampu beradaptasi, sedangkan produsen kecil merasakan beban yang lebih berat. Elemen-elemen yang mempengaruhi pandangan produsen termasuk dampak pada pendapatan, strategi pemasaran, dan potensi pergeseran konsumen. Kebijakan perpajakan berdampak pada praktik akuntansi pajak, dengan perubahan pada cara pengelolaan catatan keuangan dan strategi pajak. Sebagai respons, produsen menerapkan strategi adaptasi seperti peningkatan efisiensi operasional, diversifikasi produk, dan penggunaan bahan baku ramah lingkungan untuk menghadapi regulasi baru.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Kebijakan cukai, MMEA, produsen minuman alkohol, strategi adaptasi, ketidakadilan perpajakan, efisiensi operasional, diversifikasi produk, bahan baku ramah lingkungan.
Subjects: Ilmu Ekonomi
Divisions: Jurusan Akuntansi > Prodi D4 Akuntansi Perpajakan > Skripsi
Depositing User: Kadek Dwi Pujana Tasya
Date Deposited: 12 Sep 2024 14:07
Last Modified: 12 Sep 2024 14:07
URI: http://repository.pnb.ac.id/id/eprint/14414

Actions (login required)

View Item View Item