Penerapan Keselamatan dan Kesehatan Kerja pada The St. Regis Bali Resort

Damayanti, Made Dwita and Winaya, Ni Nyoman Teristiyani and Suryadi, I Gede Iwan (2022) Penerapan Keselamatan dan Kesehatan Kerja pada The St. Regis Bali Resort. Diploma thesis, Politeknik Negeri Bali.

[img] Text (Full Text)
RAMA_63411_1915713119_full.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (6MB) | Request a copy
[img] Text (Cover - Bab 1, Bab 5 dan Referensi)
RAMA_63411_1915713119_0010106108_0005038005_part.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (502kB)

Abstract

Keselamatan dan kesehatan kerja berpengaruh positif terhadap keberhasilan perusahaan. Masalah keselamatan dan kesehatan kerja pada The St. Regis Bali Resort yakni kecelakaan kerja yang dialami karyawan setiap tahunnya tidak stabil. Kecelakaan kerja yang terjadi diakibatkan oleh kurangnya kesadaran karyawan dalam memperhatikan keselamatan dan kesehatan kerja di lingkungan kerja. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan serta kendala-kendala yang dihadapi dalam penerapan keselamatan dan kesehatan kerja pada The St. Regis Bali Resort. Penelitian ini menggunakan teknik analisis deskriptif kualitatif dengan pengumpulan datanya dilakukan dengan observasi, wawancara dan studi dokumentasi. Hasil penelitian menunjukan bahwa penerapan keselamatan dan kesehatan kerja pada The St. Regis Bali Resort sudah cukup baik karena perusahaan telah menyediakan fasilitas, peralatan dan jaminan yang lengkap terkait keselamatan kesehatan kerja kepada setiap karyawannya. Namun, dalam penerapan keselamatan dan kesehatan kerja pada The St. Regis Bali Resort masih terdapat kendala yakni informasi terkait keselamatan kesehatan kerja tidak diketahui oleh setiap karyawan serta karyawan terlambat melaporan kecelakaan kerja yang dialami.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Ilmu Ekonomi > Ilmu Manajemen > Manajemen
Divisions: Jurusan Administrasi Bisnis > Prodi D3 Administrasi Bisnis > Tugas Akhir
Depositing User: Made Dwita Damayanti
Date Deposited: 29 Sep 2022 01:05
Last Modified: 29 Sep 2022 01:05
URI: http://repository.pnb.ac.id/id/eprint/1482

Actions (login required)

View Item View Item