Rancang Bangun Sistem Kontrol dan Monitoring Peternakan Ikan Lele Skala Mikro secara Otomatis Berbasis Iot

Putra, Putu Dharma Adnyana (2024) Rancang Bangun Sistem Kontrol dan Monitoring Peternakan Ikan Lele Skala Mikro secara Otomatis Berbasis Iot. Undergraduate thesis, Politeknik Negeri Bali.

[img] Text (Cover - Bab 1, Bab 5 dan Referensi)
RAMA_36304_2015344003_0012126711_0820098601_part.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (722kB)
[img] Text (Full Text)
RAMA_36304_2015344003_full.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB) | Request a copy
[img] Text (iThenticate)
RAMA_36304_2015344003_iThenticate.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini mengembangkan dan mengimplementasikan sistem otomatisasi budidaya ikan lele skala mikro di dalam gentong menggunakan teknologi IoT untuk memantau dan mengontrol pH air, suhu air, serta pemberian pakan secara otomatis. Sistem ini dirancang untuk meningkatkan efisiensi dan efektivitas budidaya, terutama dalam situasi keterbatasan lahan perkotaan dan ketahanan pangan selama pandemi. Sistem kontrol pH menggunakan sensor dengan akurasi 99,9%, menjaga pH air dalam rentang optimal 6,8 - 7,9, sementara kontrol suhu menggunakan sensor DS18B20 dengan akurasi 99,9%, mengatur pemanas dan pendingin untuk menjaga suhu air antara 25°C hingga 30°C. Pemberian pakan otomatis didasarkan pada berat rata-rata ikan dengan dosis 3%, yang menunjukkan kinerja baik meskipun ada sedikit perbedaan dosis. Monitoring permukaan air dilakukan dengan ESP32-Cam yang terhubung ke web server melalui Bot Telegram, dengan hasil pengujian yang stabil, meski ada gangguan framing akibat koneksi internet. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sistem ini meningkatkan tingkat kelangsungan hidup ikan lele hingga 93,5%, dibandingkan 77,8% pada metode konvensional, menjadikannya solusi potensial untuk budidaya ikan lele di perkotaan. Kata Kunci: pH, sensor DS18B20, ESP32-Cam, IoT, TelegramBot, Ikan Lele.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: peternakan ikan lele, monitoting peternakan, peternakan berbasis IoT
Subjects: Ilmu Teknik
Divisions: Jurusan Teknik Elektro > Prodi D4 Teknik Otomasi > Skripsi
Depositing User: Putu Dharma Adnyana Putra
Date Deposited: 13 Sep 2024 07:21
Last Modified: 13 Sep 2024 07:21
URI: http://repository.pnb.ac.id/id/eprint/14879

Actions (login required)

View Item View Item