Idesatwika, Ida Bagus and Dewi, Ni Wayan Kurnia and Hudiananingsih, Putu Dyah (2022) Pengaruh EVA(Economic Value Added) terhadap Abnormal Retrun dengan Pertumbuhan Laba sebagai Variabel Intervening (Studi Kasus Perusahaan Sektor Telekomunikasi yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia). Undergraduate thesis, Politeknik Negeri Bali.
Text (Full Text)
RAMA_62301_1815644145_full.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Download (926kB) | Request a copy |
|
Text (Cover - Bab 1, Bab 5 dan Reverensi)
RAMA_62301_1815644145_0025098208_0020036306_part.pdf - Published Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (585kB) |
Abstract
Tingkat kembalian asset (ROA), dan tingkat kembalian ekuitas (ROE) sebagai pengukur tingkat profitabilitas kinerja perusahaan dirasa banyak memiliki kelemahan dan dianggap tidak cocok untuk tujuan memaksimalkan nilai perusahaan karena bersifat jangka pendek, dan belum diperhitungkannya biaya modal. Bertolak dari kelemahan pengukuran kinerja tersebut, maka dicari alternatif strategi yang lebih baik yaitu dengan metode Economic Value Added (EVA), metode ini banyak digunakan oleh perusahaan karena memiliki keunggulan, yaitu perusahaan dapat menganalisa informasi dari hasil pengukuran kinerja berdasarkan biaya modal yang sebenarya. Pada perusahaan sektor telekomunikasi pada saat Covid-19 mengalami peningkatan pertumbuhan laba yang signifikan yang diakibatkan oleh meningkatnya penggunaaan internet di Indonesia sehingga mengakibatkan kinerja EVA meningkat signifikan, dan harga saham fluktuatif yang akan menyebabkan terjadinya abnormal retrun. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui berapa besar pengaruh EVA terhadap abnormal retrun melalui pertumbuhan laba dan apakah dengan metode EVA berjalan searah terhadap abnormal return yang diterima investor. Agar nantinya investor tidak salah menaruh modalnya. Data yang digunakan dalam penelitian adalah data sekunder yang didapatkan dari BEI berupa laporan keuangan perquartal tahun 2020-2021 untuk menghitung EVA, pertumbuhan laba, dan abnormal retrun. Populasi dalam penelitian ini, yaitu perusahaan sektor telekomunikasi yang terdaftar di BEI dengan teknik pengambilan sampel menggunakan metode purposive sampling. Model analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis jalur. Secara statistik didapat hasil penelitian berupa data signifikansi yaitu, EVA berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap pertumbuhan laba. EVA berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap abnormal retrun. Pertumbuhan laba berpengaruh positif dan signifikan terhadap abnormal retrun. serta pengaruh mediasi EVA terhadap abnormal retrun yang berpengaruh positif dan signifikan melalui pertumbuhan laba sebagai variabel intervening.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | Ilmu Ekonomi > Ilmu Ekonomi > Akuntansi |
Divisions: | Jurusan Akuntansi > Prodi D4 Akuntansi Manajerial > Skripsi |
Depositing User: | Ida Bagus Idesatwika |
Date Deposited: | 18 Sep 2022 08:48 |
Last Modified: | 18 Sep 2022 08:48 |
URI: | http://repository.pnb.ac.id/id/eprint/1500 |
Actions (login required)
View Item |