Perbandingan Biaya Struktur Gedung 4 Lantai dengan Metode Dual System dan Sistem Rangka Beton Bertulang

Pratama, I Putu Gede Aditya (2024) Perbandingan Biaya Struktur Gedung 4 Lantai dengan Metode Dual System dan Sistem Rangka Beton Bertulang. Undergraduate thesis, Politeknik Negeri Bali.

[img] Text (Full Text)
RAMA_22302_2015124144_full.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (6MB) | Request a copy
[img] Text (Cover - Bab 1, Bab 5 dan Referensi)
RAMA_20302_2015124144_0003036904_003009807_part.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (401kB)
[img] Text (iThenticate)
RAMA_22302_2015124144_iThenticate.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Dengan masifnya pembangunan di daerah Bali, kita ketahui terdapat keterbatasan lahan yang dapat digunakan. Maka pembangunan gedung bertingkat tinggi menjadi pilihan yang terbaik. Pembagunan gedung bertingkat tinggi juga memiliki resiko yang tinggi, dikarenakan rawan jika terjadi gempa dan angin kencang. Lebih menghawatirkan lagi dengan maraknya kejadian gempa dalam beberapa tahun belakangan. Dikarenakan daerah Bali yang rawan terjadi bencana gempa, maka dibutuhkan suatu sistem perencanaan struktur yang dapat menahan beban gempa yang terjadi. Dimana dalam perencanaan gedung tahan gempa ini, ada sebuah sistem yang disebut dengan metode dual system karena metode ini menambahkan diding geser guna menahan simpangan lateral dari gempa Rencana penelitian yang digunakan yaitu metode destriptif komparatif. Dimana dekriptif digunakan menjelaskan hasil analisis dan komparatif digunakan untuk membandingkan hasil analisis. Data yang digunakan berupa data primer dan data sekunder. Instrument (alat bantu) yang digunakan berupa aplikasi SAP 2000, Microsoft Excel, dan meteran. Selanjutnya untuk proses analisis yang digunakan dalam penelitian yaitu menggunakan permodelan SAP 2000 untuk menganalisis kekuatan struktur dan menggunakan Microsoft Excel untuk perhitungan kebutuhan bahan dan Rencana Anggaran Biaya (RAB). Berdasarkan hasil analisis yang telah dilakukakan didapatkan bahwa dengan menggunakan Metode Dual System dapat mengurangi dimensi dari sloof, balok dan kolom, serta dapat mengurangi kebutuhan bahan berupa kebutuhan pembesian sebesar 24.284 kg atau sebesar 20%, kebutuhan beton sebesar 81,14 m3 atau sebesar 7% serta Rencana Anggaran Biaya (RAB) sebesar Rp 645.946.263 atau sebesar 11% dibandingkan dengan menggunakan Sistem Rangka Beton Bertulang

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: gedung tinggi, sistem ganda, perbandingan struktur
Subjects: Ilmu Teknik > Teknik Sipil Dan Perencanaan Tata Ruang
Divisions: Jurusan Teknik Sipil > Prodi D4 Manajemen Proyek Konstruksi > Skripsi
Depositing User: I Putu Gede Aditya Pratama
Date Deposited: 19 Sep 2024 07:39
Last Modified: 19 Sep 2024 07:39
URI: http://repository.pnb.ac.id/id/eprint/15470

Actions (login required)

View Item View Item