Upaya Pemerataan Beban Antara Gardu Distribusi KA 0064 Dan Gardu Sisip KS 0038 Di Penyulang Matsuka Dalam Mengatasi Overblast

Wijaya, Anak Agung Ngurah Oka Ananta and Sangka, I Gde Nyoman and Suryawan, I Ketut (2022) Upaya Pemerataan Beban Antara Gardu Distribusi KA 0064 Dan Gardu Sisip KS 0038 Di Penyulang Matsuka Dalam Mengatasi Overblast. Diploma thesis, Politeknik Negeri Bali.

[img] Text (Full Text)
RAMA_20403_1915313036_full.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (4MB) | Request a copy
[img] Text (Cover - Bab 1, Bab 5 dan Referensi)
RAMA_20403_1915313036_0010056509_0008056710_part.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (1MB)

Abstract

Pada penyulang matsuka terdapat transformator gardu distribusi KA 0064 yang mengalami overblast transformator dengan persentase pembebanan transformator sebesar 108 %. Oleh karena itu PT PLN (Persero) ULP Kuta melakukan pemasangan gardu sisip KS 0038 di penyulang matsuka. Setelah pemasangan gardu sisip persentase pembebanan transformator gardu distribusi KA 0064 menurun menjadi 86,28 % dengan persentase pembebanan transformator gardu sisip KS 0038 sebesar 18,404 %. Sehingga, dapat dilihat bahwa setelah pemasangan gardu sisip KS 0038, gardu distribusi KA 0064 masih overblast. Solusi yang paling sesuai untuk mengatasi overblast yang masih terjadi ini adalah dengan melakukan pemindahan beban dari gardu distribusi KA 0064 menuju gardu sisip KS 0038. Berdasarkan hasil simulasi menggunakan program ETAP 19.01, apabila dilakukan pemindahan semua beban jurusan 4 gardu distribusi KA 0064 menuju jurusan 1 gardu sisip KS 0038, maka persentase pembebanan gardu distribusi KA 0064 menurun menjadi 57,65 % dan persentase pembebanan gardu sisip KS 0038 bertambah menjadi 47,27 %. Apabila dilakukan pemindahan semua beban jurusan 3 menuju jurusan 1 gardu sisip KS 0038, maka persentase pembebanan gardu distribusi KA 0064 menurun menjadi 71,56 % dan persentase pembebanan gardu sisip KS 0038 bertambah menjadi 33,43 %

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Ilmu Teknik > Teknik Elektro Dan Informatika > Teknik Elektro
Divisions: Jurusan Teknik Elektro > Prodi D3 Teknik Listrik > Tugas Akhir
Depositing User: Anak Agung Ngurah Oka Ananta Wijaya
Date Deposited: 26 Sep 2022 04:50
Last Modified: 26 Sep 2022 04:50
URI: http://repository.pnb.ac.id/id/eprint/1821

Actions (login required)

View Item View Item