Penanganan Administrasi Perjalanan Dinas Pegawai di PT Gapura Angkasa Cabang Denpasar

Utami, Ni Made Mela and Rahmanu, I Wayan Eka Dian and Elfarosa, Ketut Vini (2022) Penanganan Administrasi Perjalanan Dinas Pegawai di PT Gapura Angkasa Cabang Denpasar. Diploma thesis, Politeknik Negeri Bali.

[img] Text (full text)
RAMA_63411_1915713034_full.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (18MB) | Request a copy
[img] Text (cover-Bab 1 , Bab 5 dan refrensi)
RAMA_63411_1915713034_0820058802_0003127605_part.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (5MB)

Abstract

Dewasa ini administrasi memegang peranan penting dalam usaha kerja sama manusia yang sama dengan keahlian lainnya dalam suatu organisasi atau perusahaan. Administrasi menjadi salah satu pekerjaan yang paling dibutuhkan oleh perusahaan, tidak hanya sekedar menulis atau mengetik saja tetapi lebih daripada itu. Perjalanan dinas adalah perjalanan yang dilakukan oleh pegawai/karyawan suatu perusahaan yang berkaitan dengan tugas pekerjaan kedinasan Perjalanan dinas sangat bermanfaat bagi perusahaan, terutama dalam hal meningkatkan kualitas SDM pada perusahaan serta guna mempererat dan menambah relasi dalam dunia bisnis.Metode deskriptif kualitatif adalah suatu metode yang dilakukan dalam sebuah penelitian atau suatu observasi guna menciptakan sebuah pengetahuan dan teori untuk suatu penelitian, dalam metode deskriptif kualitatif data yang direkap dengan cara mengumpulkan dokumen-dokumen.Hasil dari penelitian ini adalah bagan atau flowchart prosedur penanganan administrasi perjalanan dinas pegawai di PT Gapura Angkasa Cabang Denpasar. Proses-proses yang terdapat dalam flowchart tersebut dimulai dari penerimaan surel, pembuatan dokumen SPPD, persetujuan atasan, pencairan dana, pelaksanaan perjalanan dinas, dan pertanggungjawaban perjalanan dinas. Selain flowchart, hasil dari penelitian ini juga berupa formulir online yang dapat digunakan untuk proses input data pegawai peserta perjalanan dinas, sehingga proses pembuatan dokumen perjalanan dinas dapat berlangsung lebih cepat dan maksimal.Administrasi perjalanan dinas di PT Gapura Angkasa Cabang Denpasar ditangani oleh unit HRD, secara keseluruhan proses penanganan tersebut telah berjalan lancar namun permasalahan paling banyak ditemui pada proses pembuatan dokumen SPPD. Dalam proses penanganan administrasi perjalanan dinas ditemui 3 kendala yang menghambat proses penanganan administrasi tersebut. Dalam penelitian ini adapun saran yang disampaikan penulis yaitu data pegawai pada surel pemberitahuan perjalanan dinas sebaiknya diisi secara lengkap, surel pemberitahuan perjalanan dinas sebaiknya dikirim lebih awal, dan untuk mendapatkan harga yang murah, pemesanan tiket sebaiknya dilakukan dengan memperhatikan hari.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Ilmu Ekonomi > Ilmu Manajemen
Ilmu Ekonomi > Ilmu Manajemen > Kesekretariatan
Divisions: Jurusan Administrasi Bisnis > Prodi D3 Administrasi Bisnis > Tugas Akhir
Depositing User: Ni Made Mela Utami
Date Deposited: 29 Sep 2022 00:18
Last Modified: 29 Sep 2022 00:18
URI: http://repository.pnb.ac.id/id/eprint/2174

Actions (login required)

View Item View Item