Analisis Laporan Keuangan dengan Metode CAMEL untuk Mengukur Tingkat Kesehatan Lembaga Perkreditan Desa (LPD) pada LPD Desa Pakraman Penasan, Kecamatan Banjarangkan, Kabupaten Klungkung

Pratiwi, Ni Luh Putu Nadya and Sugiarta, I Nyoman and Yintayani, Ni Nyoman (2022) Analisis Laporan Keuangan dengan Metode CAMEL untuk Mengukur Tingkat Kesehatan Lembaga Perkreditan Desa (LPD) pada LPD Desa Pakraman Penasan, Kecamatan Banjarangkan, Kabupaten Klungkung. Undergraduate thesis, Politeknik Negeri Bali.

[img] Text (Full Text)
RAMA_62301_1815644102_full.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB) | Request a copy
[img] Text (Cover - Bab 1, Bab 5 dan Referensi)
RAMA_62301_1815644102_0031126009_0016106109_part.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (654kB)

Abstract

Lembaga Perkreditan Desa (LPD) merupakan salah satu lembaga keuangan yang berada di Bali. Adanya pandemi Covid-19 menyebabkan terjadinya penurunan laba pada tahun 2020 yang menyebabkan meningkatnya jumlah kredit yang disalurkan dan masyarakat mengalami kesulitan dalam membayar pinjaman. Berdasarkan hal tersebut, tingkat kesehatan LPD sangat penting untuk diperhatikan dimana LPD sebagai lembaga yang menyangkut keamanan dana masyarakat. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis tingkat kesehatan Lembaga Perkreditan Desa di Desa Pakraman Penasan, Kecamatan Banjarangkan, Kabupaten Klungkung selama periode 2019-2021 yang ditinjau dengan metode CAMEL (Capital, Assets, Managemen, Earning, dan Liquidity). Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif yang bersumber dari data primer dan data sekunder dengan menggunakan teknik wawancara, observasi dan dokumentasi. Pada penelitian ini menggunakan uji keabsahaan data dengan menggunakan triangulasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis laporan keuangan LPD dengan menggunakan metode CAMEL sesuai dengan Peraturan Gubernur Bali No. 44 Tahun 2017. Hasil penelitian menunjukkan bahwa LPD Desa Pakraman Penasan berada dalam kondisi sehat pada tahun 2019 dan 2020 dengan skor gabungan 2019 sebesar 88,32%, tahun 2020 sebesar 86,67%. Sedangkan tahun 2021 berada dalam kondisi cukup sehat dengan skor gabungan sebesar 74,57%. Dari hasil penelitian tersebut, dapat disarankan bagi pihak LPD Desa Pakraman Penasan untuk memperhatikan penyaluran kredit yang diberikan salah satunya dengan prinsip 5C dan 3R dalam menganalisa nasabah yang akan diberikan kredit sehingga kredit macet atau kredit yang bermasalah tersebut bisa diatasi.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Ilmu Ekonomi
Divisions: Jurusan Akuntansi > Prodi D4 Akuntansi Manajerial > Skripsi
Depositing User: Ni Luh Putu Nadya Pratiwi
Date Deposited: 24 Sep 2022 05:41
Last Modified: 24 Sep 2022 05:41
URI: http://repository.pnb.ac.id/id/eprint/2237

Actions (login required)

View Item View Item