Baktika, Ni Luh Sri Utami and Saputra, Made Dana and Suwintana, I Ketut (2022) Analisis Penerapan Standar Akuntansi Keuangan Entitas Mikro,Kecil, dan Menengah dalam Penyusunan Laporan Keuangan pada UMKM Ernov Bali. Undergraduate thesis, Politeknik Negeri Bali.
Text (Full Text)
RAMA_62301_1815644124_full.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Download (2MB) | Request a copy |
|
Text (Cover - Bab 1, Bab 5 dan Referensi)
RAMA_62301_1815644124_0024037609_0019017802_part.pdf - Published Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (2MB) |
Abstract
SAK EMKM merupakan Standar Akuntansi Keuangan Entitas Mikro Kecil dan Menengah yang dibuat lebih sederhana dibandingkan dengan SAK ETAP. Terdapat 3 laporan keuangan yang wajib disusun oleh UMKM diantaranya laporan posisi keuangan, laba rugi, serta catatan atas laporan keuangan. UMKM Ernov Bali merupakan usaha yang bergerak di bidang perdagangan yang berlokasi di Jl. Raya Legian No.384A. UMKM Ernov Bali termasuk dalam kategori UMKM yaitu usaha mikro karena jumlah penjualan dalam setahun kurang dari Rp 1.000.000.000. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kesesuaian penyusunan laporan keuangan UMKM Ernov Bali dengan SAK EMKM dan bagaimana pengakuan, pengukuran, dan penyajian terhadap penyusunan laporan keuangan UMKM Ernov Bali. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif. Penelitian ini dilakukan selama 6 bulan mencangkup persiapan sampai pelaksanaan. Subjek penelitian yaitu pemilik dan karyawan dari UMKM Ernov Bali dan untuk objek penelitian berupa laporan keuangan UMKM Ernov Bali tahun 2021. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukan bahwa UMKM Ernov Bali belum sepenuhnya melakukan penyusunan laporan keuangan sesuai dengan SAK EMKM. Hal ini ditunjukkan pada pengakuan laporan posisi keuangan khususnya pada aset, UMKM Ernov Bali belum memisahkan antara aset lancar dan aset tetap, terdapat ketidaksesuaian pengukuran dalam liabilitas dan ekuitas, serta pada penyajian, UMKM Ernov Bali belum membuat catatan atas laporan keuangan sehingga UMKM kesulitan dalam mengetahui bagaimana informasi mengenai kebijakan akuntansinya. Maka dari itu disarankan UMKM Ernov Bali untuk memperbaiki laporan keuangannya kemudian UMKM Ernov Bali mencatat setiap transaksi dalam jurnal kemudian di posting di buku besar dan dibuatkan neraca saldo agar mempermudah dalam menyusun laporan keuangan. Kata kunci: UMKM, Laporan Keuangan, SAK EMKM, Pengakuan, Pengukuran, Penyajian.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | Ilmu Ekonomi > Ilmu Ekonomi > Akuntansi |
Divisions: | Jurusan Akuntansi > Prodi D4 Akuntansi Manajerial > Skripsi |
Depositing User: | Ni Luh Sri Utami Baktika |
Date Deposited: | 24 Sep 2022 05:49 |
Last Modified: | 24 Sep 2022 05:49 |
URI: | http://repository.pnb.ac.id/id/eprint/2251 |
Actions (login required)
View Item |