Efektivitas Implementasi Insentif PPh Final UMKM pada KPP Pratama Badung Selatan

Gita, Natalia Laylah Fajar and Karman, I Wayan and Jaya, I Made Sura Ambara (2022) Efektivitas Implementasi Insentif PPh Final UMKM pada KPP Pratama Badung Selatan. Undergraduate thesis, Politeknik Negeri Bali.

[img] Text (Full Text)
RAMA_62301_1815644141_Full.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB) | Request a copy
[img] Text (Cover - Bab 1, Bab 5 dan Referensi)
RAMA_62301_1815644141_0021016403_0011056712_Part.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (882kB)

Abstract

Menurut laporan kinerja Direktorat Jenderal Pajak, insentif PPh final UMKM merupakan insentif yang paling banyak dimanfaatkan oleh wajib pajak pada tahun 2021. Meskipun begitu, menurut data statistiknya pada tahun 2021, hanya 13% wajib pajak di KPP Pratama Badung Selatan yang memanfaatkan insentif ini. Tujuan penelitian ini adalah untuk memahami bagaimana efektivitas implementasi insentif PPh final UMKM di KPP Pratama Badung Selatan dan untuk mengetahui apa saja kendala yang dihadapi dalam proses implementasi tersebut. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif, dan teknik pengumpulan data adalah wawancara dan observasi. Hasil pengukuran efektivitas implementasi insentif pajak PPh final UMKM di KPP Pratama badung selatan menunjukan bahwa insentif ini sudah berjalan dengan cukup efektif. Kendala yang dihadapi KPP Pratama Badung Selatan selama proses implementasi insentif tersebut ada tiga; kendala pada sumber daya fasilitas DJP online yang servernya sering down saat heavy traffic; kendala pada sumber daya fasilitas IT dan penguasaan teknologi informasi yang dimiliki oleh wajib pajak; dan yang terakhir, kendala pada kesadaran dan kemauan pribadi wajib pajak untuk memanfaatkan insentif PPh final UMKM ditanggung pemerintah.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Ilmu Ekonomi > Ilmu Ekonomi
Ilmu Ekonomi > Ilmu Ekonomi > Perpajakan
Divisions: Jurusan Akuntansi > Prodi D4 Akuntansi Manajerial > Skripsi
Depositing User: Natalia Laylah Fajar Gita
Date Deposited: 29 Sep 2022 02:43
Last Modified: 29 Sep 2022 02:43
URI: http://repository.pnb.ac.id/id/eprint/3128

Actions (login required)

View Item View Item