Prototype Monitoring Suhu Tubuh Berbasis IoT

Aditya, I Nyoman Bagus Surya and Teresna, I Wayan and Yasa, Kadek Amerta (2022) Prototype Monitoring Suhu Tubuh Berbasis IoT. Repository Politeknik Negeri Bali.

[img] Text (Artikel)
RAMA_36304_1815344033_artikel.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (554kB)
[img] Text (Surat Pernyataan Bebas Plagiarisme)
RAMA_36304_1815344033_pernyataan.pdf - Supplemental Material
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (14kB)
Official URL: https://repository.pnb.ac.id

Abstract

Saat pandemi covid-19, pemerintah di Indonesia gencar untuk mencegah terjadinya penyebaran virus. Pemerintah melalui menteri kesehatan menerbitkam kebijakan tentang protokol kesehatan yang menyatakan bahwa pintu masuk di tempat umum diwajibkan mempunyai operator untuk memeriksa suhu tubuh manusia normal tidak. suhu tubuh manu-sia normal berkisar antara 36-37,5 ̊ C. Namun adanya operator justru bisa membuat penularan melalui pengunjung dengan operator. Untuk mengatasi hal tersebut, dikembangkan alat yang dapat otomatis mendeteksi suhu. Alat ini dapat mendeteksi suhu tubuh secara otomatis hanya dengan cara menjulurkan objek yaitu tangan atau dahi ke sensor dan dirancang dengan bantuan sensor suhu MLX90614 yang di padukan dengan ESP-32 . Selain itu, hasilnya dapat dimonitoring dengan Blynk. Pengujian dengan membandingkan sensor suhu MLX90614 dengan thermo gun yang dila-kukan sebanyak 20 orang, menghasilkan data yaitu selisih rata rata sebesar 0,3 ˚C dan tingkat error dari sensor sebanyak 0,9%, pengujian kedua yaitu dengan menguji tingkat akurasi sensor ultrasonic dengan infrared menunjukan ba-hwa jarak 1,2,3, dan 4cm ultrasonic dapat mendeteksi objek dengan selisih rata rata 0,2 ̊C.dan pengujian ketiga, yaitu dengan menguji suara DFPlayer Mini MP3 Player menunjukan hasil keluaran dari MP3 Player sesuai dengan hasil suhu yang dideteksi dan sesuai pada tampilan LCD16x2. Melihat dari hasil pengujian tersebut, maka sistem yang telah dibuat cukup akurat untuk dipergunakan di tempat umum.

Item Type: Article
Subjects: Ilmu Teknik > Teknik Elektro Dan Informatika > Teknik Elektro
Ilmu Teknik > Teknik Elektro Dan Informatika > Teknik Elektronika
Divisions: Jurusan Teknik Elektro > Prodi D4 Teknik Otomasi > Skripsi
Depositing User: I Nyoman Bagus Surya Aditya
Date Deposited: 30 Sep 2022 07:12
Last Modified: 22 Oct 2022 03:21
URI: http://repository.pnb.ac.id/id/eprint/4157

Actions (login required)

View Item View Item