Inovasi Distilator Refrigerasi Tenaga Surya Tipe Coil-in-Tube Meningkatkan Produktivitas dan Konsistensi Kualitas Produksi Mesin Penyulingan Produk Pertanian

Suamir, I Nyoman and Arsana, Made Ery and Elistyawati, Ida Ayu (2022) Inovasi Distilator Refrigerasi Tenaga Surya Tipe Coil-in-Tube Meningkatkan Produktivitas dan Konsistensi Kualitas Produksi Mesin Penyulingan Produk Pertanian. DRPM Kemendikbudristek. (Unpublished)

[img] Text (Laporan Penelitian P2VUPT-2022)
A1-Laporan_Akhir_FromBima-2022.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (2MB)

Abstract

Penyulingan merupakan proses pemisahan minyak atau alkohol dari bahan bakunya dengan bantuan penguapan atau uap air dan selanjutnya dikondensasikan. Secara umum mesin penyulingan produk pertanian menerapkan metode kondensasi dengan pendinginan udara atau air. Hal ini membuat mesin penyulingan kurang praktis karena ukurannya menjadi besar, dan kurang efektif dalam proses kondensasi sehingga besar kemungkinan uap distilasi belum sempat terkondensasi di distilator. Di samping itu mesin penyulingan yang ada masih menggunakan listrik PLN untuk menggerakkan pompa atau kipas angin. Listrik PLN masih berkontribusi tinggi terhadap pencemaran lingkungan setara emisi 0,84 kgCO2 per kWh atau belum green. Menggunakan mesin penyulingan dengan teknologi saat ini, untuk aplikasi penyulingan alkohol atau minuman beralkohol, konsistensi kualitas produk sangat sulit dicapai. Diperlukan keterampilan khusus serta pengalaman yang cukup untuk mendapatkan konsistensi kualitas produk. Kalau untuk penyulingan minyak atsiri tidak terlalu kritikal, karena setelah penyulingan masih ada proses pemisahan antar minyak dan air. Berdasarkan pertimbangan lokasi penelitian di daerah Bali dan mitra UMKM memiliki bidang usaha produksi Arak Bali serta juga mempertimbangkan UMKM yang bergerak di bidang minyak atsiri di Bali sangat sedikit dan cendrung menghentikan usahanya. Oleh karena itu mesin penyulingan yang diangkat pada penelitian ini lebih difokuskan untuk mesin penyulingan alkohol atau lebih spesifk mesin penyulingan Arak Bali sesuai bidang usaha mitra calon pengguna. Lebih lanjut, mesin penyulingan ini berbasis teknologi tepat guna (TTG) dan sangat sejalan dengan Rencana Induk Penelitian (RIP) Politeknik Negeri Bali. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan inovasi teknologi berkelanjutan pada aplikasi mesin penyulingan produk pertanian secara umum atau produk Arak Bali secara khusus, dengan menerapkan distilator refrigerasi tenaga surya tipe coil-on-tube diintegrasikan dengan sistem kendali cerdas. Inovasi ini dapat meningkatkan produktivitas dan konsistensi kualitas produk. Dari aspek lingkungan, dengan menerapkan sumber energi terbarukan maka inovasi ini akan sekaligus dapat menurunkan dampak lingkungannya. Penelitian dilakukan secara bertahap selama 2 tahun. Kegiatan penelitian tahun ke-1 telah menerapkan metode mencakup survei, simulasi inventor dan EES (engineering equation solver), produksi prototipe, uji experimental di level Laboratorium. Luaran penelitian tahun ke-1 mencakup: sebuah prototipe mesin distilasi tenaga surya dengan kondensor refrigerasi, satu buku panduan operasional mesin distilasi tenaga surya disertai HKI berupa Hak Cipta, satu usulan paten sederhana dengan judul “Kondensor distilasi refrigerasi” dengan status terdaftar, satu artikel pada prosiding internasional terindex - status: dilaksanakan dan sebuah buku studi kelayakan. Pada tahun pertama ini pencapaian TKT penelitian yang diawali dengan sudah tersedianya prototipe mesin distilasi dengan distilator refrigerasi dan juga sudah ada prototipe sistem tenaga surya yang keduanya sudah dilakukan pengujian pada tingkat laboratorium dengan level TKT 3 sampai 4.

Item Type: Other
Subjects: Ilmu Teknik > Ilmu Keteknikan Industri > Teknik Mesin (dan Ilmu Permesinan Lain)
Ilmu Teknik > Ilmu Keteknikan Industri > Teknik Refrigerasi
Divisions: Jurusan Teknik Mesin > Prodi D4 Teknologi Rekayasa Utilitas > Publikasi
Depositing User: I Nyoman Suamir
Date Deposited: 25 May 2023 01:12
Last Modified: 25 May 2023 01:12
URI: http://repository.pnb.ac.id/id/eprint/6188

Actions (login required)

View Item View Item