Efektivitas Penggunaan Aplikasi M-Paspor di Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Ngurah Rai

Ayu Sari, Ni Kadek and Lasmini, Ni Ketut and Adnyana, Ida Bagus Artha (2023) Efektivitas Penggunaan Aplikasi M-Paspor di Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Ngurah Rai. Diploma thesis, Politeknik Negeri Bali.

[img] Text (Cover - Bab 1, Bab 5 dan Referensi)
RAMA_63411_2015713141_0016126505_0031126360_part.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (644kB)
[img] Text (Full Text)
RAMA_63411_2015713141_full.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

M-Paspor ini merupakan inovasi terbaru dari Direktorat Jenderal Imigrasi Kementerian Hukum dan HAM untuk mempermudah proses pembuatan paspor yang baru diluncurkan sejak tanggal 22 Januari 2022. M-Paspor adalah bentuk baru dari Aplikasi Pendaftaran Antrean Paspor Online (APAPO) yang diterapkan agar pelayanan paspor lebih transparan, akuntabel dan cepat. Namun pembaruan aplikasi M-Paspor dari Apapo belum mendapatkan respons yang positif dari masyarakat. Hal tersebut sangat terlihat jelas dari reting aplikasi tersebut di Playstore dan Appstore yang mendapatkan penilaian di bawah rata – rata di mana hal itu dapat terjadi karena banyaknya masalah yang terdapat di aplikasi tersebut seperti sering terjadi eror ketika membuka aplikasi M-Paspor, sehingga cukup banyak pemohon yang melakukan komplain di Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Ngurah Rai. Oleh karena itu dalam penelitian ini terdapat 2 rumusan masalah yaitu “Apakah penerapan aplikasi M-Paspor di Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Ngurah Rai sudah efektif ?” dan “Apakah ada perbedaan pelayanan sebelum dan sesudah menggunakan aplikasi M-Paspor di Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Ngurah Rai ?” penelitian ini menggunakan metode observasi, wawancara & kueisioner yang dilakukan dengan pemohon yang menggunakan aplikasi M-Paspor dan Staff di Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Ngurah Rai. Luaran yang diharapkan dari penelitian ini yaitu brosur dan feed instagram berupa edukasi mengenai penggunaan aplikasi M-Paspor dan Tata cara penanganan masalah yang di hadapi di aplikasi tersebut.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Ilmu Sosial Humaniora
Divisions: Jurusan Administrasi Bisnis > Prodi D3 Administrasi Bisnis > Tugas Akhir
Depositing User: Ni Kadek Ayu Sari
Date Deposited: 06 Sep 2023 01:31
Last Modified: 06 Sep 2023 01:31
URI: http://repository.pnb.ac.id/id/eprint/7547

Actions (login required)

View Item View Item