Implementasi Konsep Earned Value Untuk Pengendalian Kinerja Waktu Dan Biaya Pada Proyek Pembangunan Villa Erin Vandermeer

Marsiano, Rivaldy Antonio and Yuliana, Ni Putu Indah and Sujahtra, I Wayan (2023) Implementasi Konsep Earned Value Untuk Pengendalian Kinerja Waktu Dan Biaya Pada Proyek Pembangunan Villa Erin Vandermeer. Undergraduate thesis, Politeknik Negeri Bali.

[img] Text (Full Text)
RAMA_22302_1915124036_full.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB) | Request a copy
[img] Text (Cover - Bab 1, Bab 5 dan Referensi)
RAMA_22302_1915124036_0031079303_0026056410_part.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (2MB)

Abstract

Proyek konstruksi merupakan suatu rangkaian kerja yang dilaksanakan pada jangka waktu tertentu dengan perencanaan, pelaksanaan dan mengoptimalkan sumber daya yang terbatas. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui kinerja waktu dan biaya serta seberapa besar perkiraan biaya dan jangka waktu dibutuhkan untuk menyelesaikan proyek Pembangunan Villa Erin Vandermeer. Dari dua aspek tersebut, pengendalian proyek dapat dilakukan menggunakan metode earned value. Penelitian ini menggunakan data dari minggu ke-1 hingga minggu ke-30. Didapatkan kinerja biaya kumulatif minggu ke-1 sampai minggu ke-30 nilai CPI 1,125 > 1. Sedangkan kinerja waktu kumulatif dari minggu ke-1 sampai minggu ke-30 nilai SPI 1,010 > 1. Perkiraan total biaya untuk penyelesaian proyek (EAC) sebesar Rp 7.594.541.239,58, dengan (VAC) keuntungan yang didapat sebesar Rp 945.575.760,42. Sedangkan perkiraan waktu untuk menyelesaikan pekerjaan tersisa (ETS) adalah 22 minggu dan perkiraan estimasi waktu total (EAS) adalah 52 minggu sehingga proyek selesai tepat waktu dari yang direncanakan. Diperlukan komitmen dari manajemen pihak kontraktor untuk mempertahankan performa yang telaksana dan menggunakan metode earned value sebagai peringatan awal mengenai hal-hal yang akan terjadi pada waktu berikutnya pada proyek konstruksi. Kata kunci: pengendalian biaya, pengendalian waktu, konsep earned value

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Ilmu Teknik
Divisions: Jurusan Teknik Sipil > Prodi D4 Manajemen Proyek Konstruksi > Skripsi
Depositing User: Rivaldy Antonio Marsiano
Date Deposited: 01 Sep 2023 02:33
Last Modified: 01 Sep 2023 02:33
URI: http://repository.pnb.ac.id/id/eprint/7642

Actions (login required)

View Item View Item