Perhitungan Spesifikasi Optimum turbin dan Generator Pada Alat Praktikum PLTH Berkapasitas 2kW untuk Laboratorium Energi Baru Terbarukan Politeknik Negeri Bali

Junaedy, I Wayan Anik and Santosa, I Dewa Made Cipta and Saputra, I Gusti Ngurah Agung Dwijaya (2023) Perhitungan Spesifikasi Optimum turbin dan Generator Pada Alat Praktikum PLTH Berkapasitas 2kW untuk Laboratorium Energi Baru Terbarukan Politeknik Negeri Bali. Undergraduate thesis, Politeknik Negeri Bali.

[img] Text (Full Text)
RAMA_36304_2215374026_full.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB) | Request a copy
[img] Text (Cover-Bab1, Bab 5 dan Referensi)
RAMA_36304_2215374026_0021127202_0008026904_part.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (510kB)

Abstract

Dalam upaya untuk meningkatkan penggunaan energi terbarukan, Pemerintah Indonesia telah menetapkan target sebesar 23% dari total kebutuhan energi nasional berasal dari sumber energi terbarukan pada tahun 2025 berdasarkan surat edaran Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral Nomor : 58.Pers/04/SJI/2021. Salah satu sarana yang sangat penting untuk menunjang pembelajaran mahasiswa di bidang PLTH adalah alat praktikum PLTH. Kondisi yang ada saat ini di Laboratorium Energi Baru Terbarukan Politeknik Negeri Bali belum tersedia alat praktikum PLTH.Pembuatan alat praktikum PLTH harus didukung dengan perhitungan yang tepat dari turbin crossflow dan pelton serta penggunaan generator yang tepat untuk mendapatkan spesifikasi yang optimum untuk dijadikan alat praktikum. Dalam melakukan penelitian ini berbagai metode yang sistematis digunakan untuk memperoleh hasil yang optimal.Metode studi literatur , Metode observasi. Berdasarkan hasil yang telah didapatkan untuk membuat alat praktikum PLTH yang optimal dengan kapasitas 2kW diperlukan perencanaan spesifikasi head minimal 3,5 m, massa jenis air 1000 kg/m generator yang dipakai 1kW sehingga didapatkan turbin pelton dengan diameter luar dan dalam runner 188,88 mm dan 136 mm, jumlah sudu 18 sudu, lebar sudu 4,62 cm. Turbin crossflow dengan diameter luar dan dalam runner 14,9 cm dan 10 cm, jumlah sudu 18 sudu, jarak antar sudu 2,6 cm, kelengkungan sudu 2,4 cm. Dalam penelitian selanjutnya penulis mengharapkan turbin ini, khususnya alat praktikum PLTH dapat terimplementasinya sehingga dapat digunakan sebagai alat praktikum PLTH untuk Laboratorium Energi Baru Terbarukan Politekniik Negeri Bali

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Ilmu Teknik
Ilmu Teknik > Teknik Elektro Dan Informatika > Teknik Elektro
Divisions: Jurusan Teknik Elektro > Prodi D4 Teknik Otomasi > Skripsi
Depositing User: I Wayan Anik Junaedy
Date Deposited: 03 Sep 2023 06:10
Last Modified: 03 Sep 2023 06:10
URI: http://repository.pnb.ac.id/id/eprint/7858

Actions (login required)

View Item View Item