Analisis Kelayakan Investasi Perencanaan Alat Praktikum PLTPH dengan Turbin Crossflow dan Pelton Berkapasitas 2 kW

Sudanayasa, I Made Agus and Baiti, Risa Nurin and Sugirianta, Ida Bagus Ketut (2023) Analisis Kelayakan Investasi Perencanaan Alat Praktikum PLTPH dengan Turbin Crossflow dan Pelton Berkapasitas 2 kW. Undergraduate thesis, Politeknik Negeri Bali.

[img] Text (Cover - Bab 1, Bab 5 dan Referensi)
RAMA_36304_2215374005_0016029202_0016066605_part.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (871kB)
[img] Text (Full Text)
RAMA_36304_2215374005_full.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Skripsi ini dilatarbelakangi adanya kekurangan alat peraga yang tersedia di institusi pendidikan khususnya pada bidang energi baru terbarukan. Rumusan masalah penelitian ini untuk mendapatkan hasil kajian investasi dari pembuatan alat praktikum PLTPH dengan turbin crossflow dan pelton berkapasitas 2 kW berdasarkan aspek keuangan dan aspek bahan, selain itu penelitian ini membahas RAB serta TKDN-nya dan menghitung HPP dari alat praktikum PLTPH. Tujuan penelitian ini untuk mendapatkan hasil kajian investasi, RAB, dan HPP dari pembuatan alat praktikum PLTPH dengan turbin crossflow dan pelton berkapasitas 2 kW. penelitian ini berupa penelitian deskriptif kuantitatif dengan obyek penelitian yang diteliti dalam penelitian ini adalah kelayakan investasi Alat Praktikum PLTPH dengan Turbin Crossflow dan Pelton Berkapasitas 2 kW. Penelitian dilakukan di Lab. Energi Baru Terbarukan (EBT) Teknik Elektro Politeknik Negeri Bali dan waktu penelitian yang dihabiskan adalah selama 5 bulan dimulai dari bulan April 2023 sampai dengan bulan Agustus 2023. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan metode observasi dan wawancara kepada tim capstone project yang telah melaksanakan perencanaan pembuatan alat praktikum PLTPH. analisis kelayakan investasi yang dilakukan dengan metode LLC, NPV, BCR, PP, dan BEP. Hasil penelitian menunjukkan bahwa bahan yang digunakan untuk membuat rangka adalah besi galvanis 40 sebagai rangka alat praktikum PLTPH, RAB didapatkan Rp.130.948.000 dan HPP sebesar Rp.163.870.000 dengan TKDN 31,53%. Berdasarkan kajian kelayakan investasi didapatkan LLC Rp.154.114.668, NPV Rp.833.989.974, BCR 1.27, PP 9 bulan 2 minggu, dan BEP 4 unit, sehingga penelitian ini layak untuk dijalankan berdasarkan pertimbangan aspek ekonomi.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Ilmu Teknik > Teknik Elektro Dan Informatika > Teknik Elektro
Divisions: Jurusan Teknik Elektro > Prodi D4 Teknik Otomasi > Skripsi
Depositing User: I Made Agus Sudanayasa
Date Deposited: 04 Sep 2023 05:08
Last Modified: 04 Sep 2023 05:08
URI: http://repository.pnb.ac.id/id/eprint/8072

Actions (login required)

View Item View Item