Putri, Ni Putu Ananda Sharirha and Hermawati, Putu and Moi, Fransiska (2023) Penilaian Kondisi Perkerasan Jalan Menggunakan Metode Surface Distress Index (SDI) Dan Pavement Condition Index (PCI) (Studi Kasus: Jalan Gunung Agung, Dajan Peken, Kabupaten Tabanan). Diploma thesis, Politeknik Negeri Bali.
Text (Full Text)
RAMA_22401_2015113091_full.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Download (3MB) | Request a copy |
|
Text (Cover - Bab 1, Bab 5 dan Referensi)
RAMA_22401_2015113091_0023046604_0001098710_part.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (1MB) |
Abstract
Perkerasan jalan merupakan salah satu elemen penting dalam infrastruktur transportasi yang mempengaruhi kenyamanan dan keamanan pengguna jalan. Oleh karena itu, penting untuk melakukan penilaian secara rutin terhadap kondisi perkerasan jalan guna menentukan tingkat kerusakan dan mengevaluasi kinerja jalan tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk melakukan penilaian kondisi perkerasan jalan menggunakan metode Surface Distress Index (SDI) dan Pavement Condition Index (PCI). Metode SDI digunakan untuk mengukur tingkat kerusakan permukaan perkerasan jalan yang disebabkan oleh retak, lubang dan alur. Sementara itu, metode PCI digunakan untuk mengevaluasi kondisi keseluruhan perkerasan jalan berdasarkan tingkat kerusakan struktural dan fungsional. Metode penelitian ini melibatkan pengumpulan data lapangan mengenai kondisi perkerasan jalan, termasuk jenis dan tingkat kerusakan yang ada. Data ini kemudian dianalisis menggunakan rumus dan parameter yang telah ditentukan dalam metode SDI dan PCI. Hasil penilaian kondisi perkerasan jalan dapat digunakan sebagai dasar untuk mengambil keputusan terkait perawatan, perbaikan, atau rehabilitasi perkerasan jalan yang diperlukan. Dalam penelitian yang telah dilakukan, didapatkan rata-rata nilai SDI untuk perkerasan lentur Jalan Gunung Agung sebesar 18 (Baik) dan rata-rata nilai PCI sebesar 63,8 (Good). Penanganan teknis yang dapat diterapkan pada keri perkerasan lentur Jalan Gunung Agung adalah P2 (Pengaspalan), P4 (Pengisian retak), P5 (Penambalan lubang) dan P6 (Perataan).
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | Ilmu Teknik Ilmu Teknik > Teknik Sipil Dan Perencanaan Tata Ruang > Transportasi |
Divisions: | Jurusan Teknik Sipil > Prodi D3 Teknik Sipil > Tugas Akhir |
Depositing User: | Ni Putu Ananda Sharirha Putri |
Date Deposited: | 04 Sep 2023 23:50 |
Last Modified: | 16 Oct 2023 07:01 |
URI: | http://repository.pnb.ac.id/id/eprint/8193 |
Actions (login required)
View Item |