Pembuatan Chiken Quesadilla oleh Cook di Kitchen Upzscale Aston Canggu Beach Resort

Dinata, I Wayan Purwa and Murni, Ni Gst Nym Suci and Suja, I Ketut (2023) Pembuatan Chiken Quesadilla oleh Cook di Kitchen Upzscale Aston Canggu Beach Resort. Diploma thesis, Politeknik Negeri Bali.

[img] Text (Cover - Bab 1, Bab 5 dan Referensi)
RAMA_93402_2015823165_0025056408_0031126475_part.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (795kB)
[img] Text (Full Text)
RAMA_93402_2015823165_full.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Berdasarkan uraian pada bab sebelumnya tentang pembuatan Chicken Quesadilla oleh Cook di Kitchen Upzscale Aston Canggu Beach Resort. Maka penulis dapat mengambil beberapa kesimpulan, antara lain: 1.Tahapan pembuatan Chicken Quesadilla, antara lain: a.Tahap Persiapan. Pada tahap persiapan diawali dengan mempersiapkan diri sebelum memasuki area kerja dapur seperti, persiapan diri (grooming), kelengkapan pakian kerja, absensi, persiapan bahan-bahan dan alat-alat yang akan digunakan. b.Tahap Pembuatan. Tahap pembuatan meliputi tahapan-tahapan pembuatan dan cara pengolahan bahan makanan agar siap menjadi Chicken Quesadilla mulai dari pembuatan sauce hingga tahap pembuatan Chicken Quesadilla. c. Tahap Penyajian. Tahap penyajian adalah tahapan terakhir yang berguna untuk menghidangkan makanan seindah dan semenarik mungkin. Tahap penyajian dimulai dari menata makanan di atas piring hingga memberi garnish agar makanan terlihat menarik.2.Hambatan yang dihadapi dalam pembuatan Chicken Quesadilla oleh Cook di Kitchen Upzscale Aston Canggu Beach Resort dan cara mengatasi. a. Tortilla robek saat dilipat. Hal ini sering menjadi kendala yang dihadapi oleh seorang cook. Terlalu banyak memberi isian pada Chicken Quesadilla dapat membuat tortilla atau bagian yang membungkus menjadi robek. Oleh karena itu cara mengatasinya adalah dengan tidak terlalu banyak saat mengisi isian didalam tortilla dan memperhatikan banyaknya saus yang diisi agar tortilla tidak terlalu basah yang akan menyebabkan robeknya tortilla saat dilipat. b.Habisnya bahan-bahan. Kendala ini sering ditemui dan dihadapi pada saat pembuatan Chicken Quesadilla karena pemesanan yang banyak perharinya. Upaya yang harus dilakukan adalah mengganti jenis bahan yang habis seperti contohnya mengganti chicken thight dengan bagian ayam yang lain yaitu bagian dada ayam.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Ilmu Sosial Humaniora
Divisions: Jurusan Pariwisata > Prodi D3 Perhotelan > Tugas Akhir
Depositing User: I Wayan Purwa Dinata
Date Deposited: 07 Sep 2023 08:10
Last Modified: 07 Sep 2023 08:10
URI: http://repository.pnb.ac.id/id/eprint/8779

Actions (login required)

View Item View Item