Analisis Sistem Akuntansi Pembelian pada Hotel Fairfield by Marriott Bali Legian

Wulantari, I Gusti Agung Ketut Diah and Suciwati, Desak Putu and Jaya, I Made Sura Ambara (2023) Analisis Sistem Akuntansi Pembelian pada Hotel Fairfield by Marriott Bali Legian. Diploma thesis, Politeknik Negeri Bali.

[img] Text (Full Text)
RAMA_62401_2015613108_full.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB) | Request a copy
[img] Text (Cover - Bab 1, Bab 5 dan Referensi)
RAMA_62401_2015613108_0025097302_0011056712_part.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sistem akuntansi pembelian secara tunai dan kredit serta untuk mengetahui penerapan sistem pengendalian internal pada Hotel Fairfield by Marriott Bali Legian. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif. Pengumpulan data yang digunakan pada penelitian ini yaitu dengan metode observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis yang digunakan pada penelitian ini yaitu teknik analisis kualitatif yang bersifat deskriptif, dengan langkah-langkah yang dilakukan adalah yang pertama mengidentifikasi sistem akuntansi pembelian tunai dan kredit, kedua melakukan perbandingan dengan unsur-unsur sistem pengendalian internal, dan terakhir menarik kesimpulan dan saran dari hasil analisis. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa sistem akuntansi pembelian tunai dan kredit sudah sesuai, tetapi masih kurangnya penerapan sistem pengendalian internal terhadap sistem akuntansi pembelian tunai dan kredit pada Hotel Fairfield by Marriott Bali Legian, yaitu seperti adanya perangkapan fungsi penerimaan dengan fungsi pembelian, dokumen purchase order yang belum diotorisasi, menerima barang tanpa dokumen purchase order, dan kurang telitinya dalam menerima barang. Kata Kunci: Sistem Akuntansi Pembelian Tunai, Sistem Akuntansi Pembelian Kredit, Sistem Pengendalian Internal

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Ilmu Ekonomi > Ilmu Ekonomi > Akuntansi
Divisions: Jurusan Akuntansi > Prodi D3 Akuntansi > Tugas Akhir
Depositing User: I Gusti Agung Ketut Diah Wulantari
Date Deposited: 08 Sep 2023 06:12
Last Modified: 08 Sep 2023 06:12
URI: http://repository.pnb.ac.id/id/eprint/9056

Actions (login required)

View Item View Item