Implementasi Dasar Hukum Keselamatan Dan Kesehatan Kerja (K3) Pada Proyek Pembangunan District Sales Office (DSO) Djarum Denpasar

Suputra, I Ketut Digra and Ardika, I Nyoman and Yuliana, Ni Putu Indah (2022) Implementasi Dasar Hukum Keselamatan Dan Kesehatan Kerja (K3) Pada Proyek Pembangunan District Sales Office (DSO) Djarum Denpasar. Diploma thesis, Politeknik Negeri Bali.

[img] Text (Full Text)
RAMA_22401_1915113044_full.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB) | Request a copy
[img] Text (Cover - Bab 1, Bab 5 dan Referensi)
RAMA_22401_1915113044_0007096804_0031079303_part.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (3MB)

Abstract

Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) pada proses pelaksanaan proyek konstruksi sangat diutamakan oleh perusahaan-perusahaan konstruksi tak terkecuali proyek District Sales Office (DSO) Djarum Denpasar. Pada artikel ini terdapat rumusan masalah sebagai berikut ; Apakah Proyek Pembangunan DSO Djarum Denpasar menerapkan K3 dengan pedoman dasar hukum yang berlaku? Bagaimana kelengkapan atribut K3 pada Proyek Pembangunan DSO Djarum Denpasar? Berapa persentase penerapan dasar hukum Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) pada Proyek Pembangunan DSO Djarum Denpasar? Adapun data-data yang diperlukan dalam penelitian ini berupa data primer dan data sekunder, metode pengumpulan data primer adalah dengan metode Wawancara sebagai salah satu teknik pencarian dan pengumpulan data dilakukan dengan mendatangi langsung kepada narasumber yaitu leader K3 yang mengetahui terkait penerapan dasar hukum pada area proyek. Kemudian metode observasi langsung ini dilakukan setelah selesai melaksanakan. Metode ini adalah bentuk tindakan mandiri yaitu terjun langsung ke lapangan untuk memastikan sendiri implementasi dasar hukum K3 pada proyek tersebut dengan pedoman kesimpulan dari wawancara. Hasil tersebut menunjukkan bahwa persentase pelaksanaan dasar hukum K3 adalah 85,7%, jadi dapat disimpulkan bahwa pelaksanaan K3 pada Proyek Pembangunan DSO Djarum Denpasar sudah dilaksanakan dengan cukup maksimal. Pada Proyek Pembangunan DSO Djarum Denpasar telah menerapkan sebagian besar ketentuan K3 yang berpedoman pada dasar hukum yang berlaku di Indonesia. Kata kunci : K3, Dasar hukum, Implementasi, Metode, DSO

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Ilmu Teknik > Teknik Sipil Dan Perencanaan Tata Ruang > Bidang Teknik Sipil Lain Yang Belum Tercantum
Divisions: Jurusan Teknik Sipil > Prodi D3 Teknik Sipil > Tugas Akhir
Depositing User: I Ketut Digra Suputra
Date Deposited: 16 Sep 2022 13:46
Last Modified: 30 Oct 2022 00:02
URI: http://repository.pnb.ac.id/id/eprint/979

Actions (login required)

View Item View Item