Setiawan, Ach. Fery (2024) Analisis Resiko Keselamatan Dan Kesehatan Kerja (K3) Studi Kasus Proyek Gedung Kuliah Terpadu (GKT) Politeknik Negeri Banyuwangi. Undergraduate thesis, Politeknik Negeri Bali.
Text (Full Text)
RAMA_22302_2315164005_full.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Download (5MB) | Request a copy |
|
Text (Cover - Bab 1, Bab 5 dan Referensi)
RAMA_22302_2315164005_0027096507_0019048812_part.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (6MB) |
|
Text (iThenticate)
RAMA_22302_2315164005_iThenticate.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Download (3MB) | Request a copy |
Abstract
Konsep awal Gedung Kuliah Terpadu (GKT) terdiri dari 77 ruang kelas yang terbagi pada 7 lantai dengan bukaan (opening) berada pada koridor kanan dan kiri gedung (GKT), mengingat proyek konstruksi pada umumnya rentan akan terjadinya kecelakaan kerja. Beberapa factor yang dapat ditimbulkan akibat pembangunan proyek (GKT) Politeknik Negeri Banyuwangi terhadap pekerja antara lain : kejatuhan benda kontruksi dari atas mengingat proyek ini memiliki ketinggian 7 lantai, kemungkinan terjatuh dari ketinggian, terinjak dan terkena barang yang runtuh, terjatuh atau terguling, terjepit atau terlindas, tertabrak, terkena benturan keras dan berkontak dengan suhu panas dan suhu dingin, suara bising karena alat berat atau alat kontruksi lainnya sehingga menimbulkan kurang focus dan berakibat pada kecelakaan kerja. Hal itulah yang menjadi alasan bagi peneliti untuk menganalisis tingkat penerapan Keselamatan dan Kesehatan Kerja pada proyek pembangunan GKT Politeknik Negeri Banyuwangi. .Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kuantitatif yaitu dengan metode observasi, variable, populasi, sampel, instrument penelitian, pengumpulan data, dan analis data . Penelitian ini membahas mengenai resiko pekerja dan penerapan pekerja dalam Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) pada proyek pembangunan Gedung Kuliah Terpadu (GKT) Politeknik Negeri Banyuwangi. Dari pembahasan penelitian dapat ditarik kesimpulan bahwa tabel identifikasi resiko pekerjaan struktur dan arsitektur proyek Gedung Kuliah Terpadu (GKT) Politeknik Negeri Banyuwangi didapati tingkat resiko yang akan dihadapi pekerja memiliki nilai rendah dan sedang. Berdasarkan hasil penelitian terhadap kesadaran dan penerapan Kesehatan Keselamatan Kerja (K3) pada pekerja proyek Gedung Kuliah Terpadu Politeknik Negeri Banyuwangi dengan metode kuesioner terhadap 60 pekerja didapatkan hasil prosentase 90,53% dan masuk dalam kategori Sangat Baik yang berarti para pekerja sudah menerapkan prosedur (K3), dan observasi dilapangan, para pekerja menerapkan dan mematuhi peraturan K3 dimana pekerja juga diwajibkan menggunakan Alat Pelindung Diri (APD) saat memasuki area proyek sehingga potensi-potensi kecelakaan kerja tidak ditemukan pada proyek Gedung Kuliah Terpadu Politeknik Negeri Banyuwangi Zero Incident. Kata Kunci : Penerapan, Resiko, Observasi
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kesehatan,Keselamatan,Kerja |
Subjects: | Ilmu Teknik > Teknik Sipil Dan Perencanaan Tata Ruang > Bidang Teknik Sipil Lain Yang Belum Tercantum |
Divisions: | Jurusan Teknik Sipil > Prodi D4 Manajemen Proyek Konstruksi > Skripsi |
Depositing User: | Ach. Fery Setiawan |
Date Deposited: | 04 Sep 2024 10:57 |
Last Modified: | 04 Sep 2024 10:57 |
URI: | http://repository.pnb.ac.id/id/eprint/12837 |
Actions (login required)
View Item |