Ranca, I Kadek Salia and Aryawan, I Gede Made Oka and Salain, Putu Dana Pariawan (2022) Analisis Faktor Penyebab Kecelakaan Pada Pengendara Bermotor Di Kabupaten Buleleng (Studi Kasus: Jalan Raya Seririt–Singaraja). Undergraduate thesis, Politeknik Negeri Bali.
Text (Full Text)
RAMA_22302_1815124098_full.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Download (6MB) | Request a copy |
|
Text (Cover - Bab 1, Bab 5 dan Referensi)
RAMA_22302_1815124098_0004066609_0018076005_part.pdf - Published Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (829kB) |
Abstract
Di Kota Singaraja insiden kecelakaan lalu lintas masih sangat tinggi. Untuk meminimalisir dibutuhkan adanya suatu cara yang bisa mendeskripsikan peristiwa kecelakaan lalu lintas tersebut, supaya bisa disimpulkan faktor penyebabnya dan bisa dirumuskan upaya penanggulangannya. Dengan dasar ini perlu dilakukan analisis kecelakaan terhadap tingginya kecelakaan sehingga bisa diketahui faktor penyebabnya, wilayah rawan kecelakaan (blackspot), dan mencari solusi untuk meminimalisir kecelakaan yang terjadi. Metode yang dipakai pada penelitian ini merupakan menguji hipotesis variabel yang ada menggunakan One Way – ANOVA dari SPSSV20 terhadap jumlah kecelakaan yang terjadi dan penggambaran collision diagram untuk menentukan titik blackspot pada ruas jalan Seririt-Singaraja. Hasil pengujian didapat, membuktikan bahwa bulan, hari, dan lokasi kejadian tidak berpengaruh terhadap peristiwa kecelakaan itu sendiri, sedangkan jam terjadi, dan jenis kendaraan didapat bahwa berpengaruh terhadap terjadinya kecelakaan. Pada penggambaran collision diagram diperoleh titik blackspot berada di KM 3+000, 14+300, 15+100, 16+100, 20+100 pada ruas jalan Seririt-Singaraja. Dari banyaknya peristiwa kecelakaan dan titik blackspot yang ada, untuk meminimalisir terjadinya kecelakaan lalu lintas perlu dilakukan perketat perolehan SIM, sosialisasi berkendara bagi pengendara sepeda motor, penyesuaian geometri jalan sesuai dengan standar perencanaan geometri jalan, dan juga perbaikan rambu yang kurang jelas, marka jalan yang pudar serta perbaikan jalan yang rusak.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | Ilmu Teknik > Teknik Sipil Dan Perencanaan Tata Ruang |
Divisions: | Jurusan Teknik Sipil > Prodi D4 Manajemen Proyek Konstruksi > Skripsi |
Depositing User: | I Kadek Salia Ranca |
Date Deposited: | 22 Sep 2022 05:15 |
Last Modified: | 29 Oct 2022 07:08 |
URI: | http://repository.pnb.ac.id/id/eprint/1924 |
Actions (login required)
View Item |