Rancang Bangun Alat Penanam Padi Manual

Darmaja, I Putu and Suarbawa, I Ketut Gde Juli and Adi, I Ketut (2022) Rancang Bangun Alat Penanam Padi Manual. Diploma thesis, Politeknik Negeri Bali.

[img] Text (Full Text)
RAMA_21401_1915213005_Full.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB) | Request a copy
[img] Text (Cover-Bab 1, Bab 5, dan Referensi)
RAMA_21401_1915213005_0011076607_0025086306_Part.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (602kB)

Abstract

Padi merupakan komoditas tanaman pangan penghasil beras yang memegang peranan penting dalam kehidupan ekonomi Indonesia. Yaitu beras sebagai makanan pokok sangat sulit digantikan oleh bahan pokok lainnya. Diantaranya jagung, umbi-umbian, sagu dan sumber karbohidrat lainnya. Padi sebagai tanaman pangan dikonsumsi kurang lebih 90% dari keseluruhan penduduk Indonesia untuk makanan pokok sehari-hari. Cara yang efektif dan efisien untuk meningkatkan produksi padi nasional secara berkelanjutan adalah meningkatkan produktivitas melalui ketepatan pemilihan komponen teknologi dengan memperhatikan kondisi lingkungan biotik, lingkungan abiotik serta pengelolaan lahan yang optimal. Secara umum petani padi di Indonesia menggunakan metode tanam pindah (konvensional) pada kegiatan usahataninya. Penanaman bibit padi di sawah yang masih menggunakan cara tradisional yang dapat mengakibatkan penyerapan tenaga tanam atau buruh tanam tidak dapat efisien dari segi waktu, dan biaya, faktor utama yang dikeluhkan para petani yaitu efektifitas dan biaya. Metode penelitian yang digunakan penulis untuk untuk mewujudkan rancang bangun alat penanam padi manual adalah melalui survei di lapangan dan mempelajari teori-teori yang berhubungan dengan rancang bangun alat penanam padi manual, serta pustaka yang digunakan berupa jurnal, karya tulis ilmiah, text book, e-book, maupun informasi yang bersumber dari internet lainnya. Hasil yang didapatkan waktu untuk menanam padi menggunakan alat penanam padi manual ini memakan waktu rata-rata hingga 4,2 menit dari 2 kali proses menanam padi, sedangkan dengan menggunakan cara tanam tradisional memakan waktu rata-rata 30,05 menit. Maka, dari perbandingan tersebut dapat disimpulkan bahwa alat penanam padi manual ini mampu mempercepat proses menanam padi dan mengefisienkan waktu serta biaya. Kata kunci : rancang bangun, alat penanam padi, manual

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Ilmu Teknik
Ilmu Teknik > Ilmu Keteknikan Industri > Teknik Mesin (dan Ilmu Permesinan Lain)
Divisions: Jurusan Teknik Mesin > Prodi D3 Teknik Mesin > Tugas Akhir
Depositing User: I Putu Darmaja
Date Deposited: 16 Sep 2022 03:52
Last Modified: 25 Jul 2023 02:55
URI: http://repository.pnb.ac.id/id/eprint/592

Actions (login required)

View Item View Item