Elsiana, Made Dita and Priyana, I Putu Okta and Marhaeni, Kadek Eni (2023) Pengelolaan Arsip Dalam Meningkatkan Efisiensi Kerja Pada Departemen Corporate Secretary Di PT ITDC Nusantara Utilitas Nusa Dua. Diploma thesis, Politeknik Negeri Bali.
Text (Full Text)
RAMA_63411_2015713085_full.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Download (965kB) | Request a copy |
|
Text (Cover - Bab 1, Bab 5 dan Referensi)
RAMA_63411_2015713085_0018108809_0014036206_part.pdf - Published Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (612kB) |
Abstract
Arsip adalah kumpulan data/warkat/surat/naskah dalam segala bentuk yang dibuat atau diterima oleh lembaga pemerintah/swasta/perorangan yang dianggap masih memiliki nilai saat ini atau dimasa yang akan datang, lalu disimpan dan disusun menurut sistem tertentu untuk mempermudah penemuan kembali pada saat diperlukan. Pengelolaan Arsip Dalam Meningkatkan Efisiensi kerja Pada Department Corporate Secretary Di PT ITDC Nusantara Utilitas Nusa Dua ialah dengan menggunakan sistem pengorganisasian arsip sentralisasi yang dalam pengelolaan surat masuk dan surat keluar dikelola melalui satu unit kerja secara terpusat. Namun dalam pengelolaan masih cenderung lemah karena kurangnya suatu sistem untuk meningkatkan efisiensi kerja. Dalam penelitian ini terdapat 2 rumusan masalah yang ditetapkan. Rumusan masalah tersebut adalah “Bagaimana pengelolaan arsip dalam meningkatkan efisiensi kerja pada Department Corporate Secretary PT ITDC Nusantara Utilitas Nusa Dua?” dan “Apa saja kendala-kendala dan solusi dalam pengelolaan arsip pada Department Corporate Secretary di PT ITDC Nusantara Utilitas Nusa Dua?” Teknik analisis data yang digunakan oleh penulis adalah deskriptif kualititaf, yaitu dengan cara menguraikan dan menjelaskan informasi-informasi yang didukung oleh keterangan-keterangan ataupun fakta-fakta yang diperoleh dari hasil penelitian wawancara, observasi, dan dokumentasi yang berhubungan dengan pokok masalah diatas. Luaran yang diharapkan dari penelitian ini yaitu sebagai sistem informasi yang dapat memberikan manfaat dan kemudahan bagi proses dalam pengelolaan arsip pada Department Corporate Secretary di PT ITDC Nusantara Utilitas. Serta dapat menjadi acuan bagi para karyawan dalam mengembangkan atau memperbarui pengelolaan arsip dengan suatu sistem.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | Ilmu Ekonomi > Ilmu Manajemen > Kesekretariatan |
Divisions: | Jurusan Administrasi Bisnis > Prodi D3 Administrasi Bisnis > Tugas Akhir |
Depositing User: | Made Dita Elsiana |
Date Deposited: | 09 Sep 2023 08:59 |
Last Modified: | 09 Sep 2023 08:59 |
URI: | http://repository.pnb.ac.id/id/eprint/7687 |
Actions (login required)
View Item |