Farizka, Annisa Diva and Supiatni, Ni Nyoman and Dananjaya, Ida Bagus Gede (2023) Penerapan Disiplin Kerja Karyawan di PT Aerofood Indonesia Unit Denpasar. Diploma thesis, Politeknik Negeri Bali.
Text (Full Text)
RAMA_63411_2015713070_full.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Download (3MB) | Request a copy |
|
Text (Cover - Bab 1, Bab 5 dan Referensi)
RAMA_63411_2015713070_0031126290_0009049305_part.pdf - Published Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (3MB) |
Abstract
Pada era global seperti sekarang ini, perkembangan ilmu pengetahuan dan pertumbuhan ekonomi berkembang sangat pesat dengan didorong oleh tuntutan industri terhadap keahlian sumber daya manusia. Dengan adanya disiplin kerja karyawan dalam suatu perusahaan maka akan menjadikan perusahaan itu lebih maju dan berkembang, maka PT. Aerofood Indonesia Unit Denpasar perlu menerapkan disiplin kerja yang baik. Bentuk kedisiplinan ini dapat dilihat dari karyawan dalam perusahaan itu sendiri seperti disiplin dalam kehadiran, melakukan pekerjaan dengan baik, mampu menyelesaikan tugas-tugas dengan tepat waktu maka hal ini menunjukkan bahwa suatu perusahaan memiliki tingkat sumber daya manusia yang baik. Jadi, dapat diketahui masih ada beberapa karyawan yang kurang dalam menegakkan disiplin kerja dan kurangnya pengawasan yang ketat untuk karyawan sehingga tingkat kedisiplinan karyawan masih tergolong belum optimal, di mana hal tersebut dapat dilihat dari masalah yang timbul dalam perusahaan tersebut seperti masih ada karyawan yang terlembat masuk kerja, setelah jam istirahat berakhir karyawan tidak langsung melanjutkan bekerja, tidak mengerjakan tugas dengan tepat waktu dan perlengkapan yang kurang saat bekerja. Dalam penelitian ini terdapat 2 (dua) rumusan masalah yang telah ditetapkan. Adapun rumusan masalahnya yaitu “Bagaimanakah penerapan disiplin kerja karyawan di PT Aerofood Indonesia Unit Denpasar?” dan “Apa saja kendala dan solusi yang dihadapi dalam penerapan disiplin kerja karyawan di PT Aerofood Indonesia Unit Denpasar?”. Penelitian menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan pengumpulan data melalui observasi dengan pengamatan kegiatan secara langsung di lapangan, wawancara secara langsung dengan beberapa karyawan Human Capital yang berkaitan dengan penerapan disiplin kerja karyawan pada PT. Aerofood Indonesia Unit Denpasar, studi pustaka serta dilengkapi dengan dokumentasi sebagai data pendukung. Berdasarkan penelitian tersebut, luaran yang diharapkan yaitu untuk menunjukkan adanya tingkat disiplin kerja karyawan pada PT. Aerofood Indonesia Unit Denpasar sesuai dengan penerapan displin kerja karyawan yang telah ditetapkan.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | Ilmu Sosial Humaniora |
Divisions: | Jurusan Administrasi Bisnis > Prodi D3 Administrasi Bisnis > Tugas Akhir |
Depositing User: | Annisa Diva Farizka |
Date Deposited: | 08 Sep 2023 09:38 |
Last Modified: | 08 Sep 2023 09:38 |
URI: | http://repository.pnb.ac.id/id/eprint/7968 |
Actions (login required)
View Item |