Proses Pembuatan Video Promosi Objek Wisata Air Terjun Gembleng Sebagai Sarana Media Sosial Facebook pada Dinas Pariwisata Provinsi Bali

Insani, Defrin Zakiyah and Pemayun, I Dewa Gede Ari and Sarja, Ni Luh Ayu Kartika Yuniastari (2023) Proses Pembuatan Video Promosi Objek Wisata Air Terjun Gembleng Sebagai Sarana Media Sosial Facebook pada Dinas Pariwisata Provinsi Bali. Diploma thesis, Politeknik Negeri Bali.

[img] Text (Cover - Bab 1, Bab 5 dan Referensi)
RAMA_93401_2015813060_0016106406_0823068601_part.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (1MB)
[img] Text (Full Text)
RAMA_93401_2015813060_full.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Tugas Akhir ini bertujuan untuk mengetahui proses pembuatan video promosi objek wisata air terjun gembleng sebagai sarana media sosial facebook pada Dinas Pariwisata Provinsi Bali dan kendala dalam proses pembuatan video promosi objek wisata air terjun gembleng sebagai sarana media sosial facebook pada Dinas Pariwisata Provinsi Bali. Metode yang digunakan adalah metode observasi, wawancara, dokumentasi, dan kepustakaan. Hasil dari tugas akhir ini adalah pertama Proses Pembuatan Video Promosi Objek Wisata AirTerjun Gembleng Sebagai Sarana Media Sosial Facebook Pada Dinas Pariwisata Provinsi Bali, meliputi: tahap persiapan, tahap pelaksanaan, dan tahap akhir. Kedua, Kendala-kendala yang Dihadapi Dalam Proses Pembuatan Video Promosi Objek Wisata Air Terjun Gembleng Sebagai Sarana Media Sosial Facebook Pada Dinas Pariwisata Provinsi Bali dan Cara Penyelesaiannya, meliputi:Ukuran file yang terlalu besar pada konten video promosi membuat ruang penyimpanan pada ponsel penuh atau menyentuh batas kapasitas. Cara penyelesaiannya dengan memanfaatkan flashdisk atau Google Drive. Curah hujan tinggi yang mengakibatkan konten video yang telah diambil sebelumnya memiliki hasil yang kurang diinginkan. Solusinya adalah menggunakan ponsel teman dan mengambil konten video ketika cuaca kembali cerah. Dalam melakukan promosi melalui media sosial facebook, ketika konten video yang diunggah tergolong lama, biasanya lebih dari tujuh hari maka unggahan akan tertimbun dari pihak kompetitor atau konten video lainnya yang viewers dan pengikutnya lebih banyak.Banyaknya iklan yang terdapat pada facebook yang membuat masyarakat mulai meninggalkan facebook. Cara menghilangkan iklan yang terdapat pada facebook adalah dengan membuka halaman facebook, kemudian klik garis tiga yang berada di pojok kanan atas halaman. Setelah itu pilih “Kelola Iklan” kemudian klik cari dan ketuk “Iklan”. Di bagian ringkasan terdapat terdapat “Status dan Jeda Iklan”, pilih hapus dan konfirmasi. Terbatasnya jaringan internet membuat penulis kesulitan dalam menyelesaikan apa yang sedang dikerjakan karena semua pekerjaan berhubungan dengan internet. Solusinya adalah menggunakan data seluler pada saat pengunggahan berlangsung.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Ilmu Sosial Humaniora
Divisions: Jurusan Pariwisata > Prodi D3 Usaha Perjalanan Wisata > Tugas Akhir
Depositing User: Defrin Zakiyah Insani
Date Deposited: 10 Sep 2023 07:31
Last Modified: 10 Sep 2023 07:31
URI: http://repository.pnb.ac.id/id/eprint/8973

Actions (login required)

View Item View Item