Pengaruh Inflasi, Suku Bunga, dan Nilai Tukar Rupiah terhadap Indeks Harga Saham Gabungan di Bursa Efek Indonesia

Pratama, I Gede Sulaksana and Dwijayanti, Ni Made Ayu and Sudiadnyani, I Gusti Agung Oka (2023) Pengaruh Inflasi, Suku Bunga, dan Nilai Tukar Rupiah terhadap Indeks Harga Saham Gabungan di Bursa Efek Indonesia. Undergraduate thesis, Politeknik Negeri Bali.

[img] Text (Full Text)
RAMA_62301_1915644099_full.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB) | Request a copy
[img] Text (Cover - Bab 1, Bab 5 dan Referensi)
RAMA_62301_1915644099_0024027908_0008117605_part.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (569kB)

Abstract

Pandemi virus corona atau COVID-19 tidak hanya menggangu sektor Kesehatan, tetapi juga memberikan dampak bagi perekonomian negara-negara di dunia. Pandemi COVID-19 juga mempengaruhi pergerakan indeks harga saham gabungan yang menurun drastis pada tahun 2020 dikarenakan virus tersebut. Adapun juga faktor lain yaitu inflasi, suku bunga, dan nilai tukar rupiah yang mempengaruhi indeks harga saham gabungan. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh inflasi, suku bunga, dan nilai tukar rupiah terhadap indeks harga saham gabungan pada tahun 2020-2022. Jenis penelitian ini menggunakan metode kuantitatif asosiatif dengan pendekatan kuantitatif. Jumlah populasi pada penelitian ini adalah sebanyak 36 populasi. Sampel dalam penelitian ini menggunakan metode purposive sampling, pengambilan sampel dengan menetapkan kriteria tertentu. Teknik pengumpulan data yang dilakukan dalam penelitian ini adalah menggunakan teknik dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini antara lain uji asumsi klasik, uji analisis regresi linier berganda, uji F, uji t, serta koefisien determinasi. Hasil penelitian ini yaitu inflasi berpengaruh positif signifikan terhadap indeks harga saham gabungan, suku bunga berpengaruh negatif signifikan terhadap indeks harga saham gabungan, nilai tukar rupiah berpengaruh negatif terhadap indeks harga saham gabungan,inflasi, suku bunga, dan nilai tukar rupiah secara simultan berpengaruh positif terhadap indeks harga saham gabungan. Kata Kunci: inflasi, suku bunga, nilai tukar rupiah, indeks harga saham gabungan

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Ilmu Ekonomi > Ilmu Ekonomi > Akuntansi
Divisions: Jurusan Akuntansi > Prodi D4 Akuntansi Manajerial > Skripsi
Depositing User: I Gede Sulaksana Pratama
Date Deposited: 11 Sep 2023 13:29
Last Modified: 11 Sep 2023 13:29
URI: http://repository.pnb.ac.id/id/eprint/9068

Actions (login required)

View Item View Item