Nadeak, Seren Indah (2024) Analisis Knowledge Management dan Talent Management terhadap Employee Engagement Pada iNi ViE Hospitality Bali. Undergraduate thesis, Politeknik Negeri Bali.
Text (Full Text)
RAMA_93308_2015744080_full.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Download (5MB) | Request a copy |
|
Text (Cover - Bab 1, Bab 5 dan Referensi)
RAMA_93308_2015744080_0007036508_0024076006_part.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (983kB) |
|
Text (iThenticate)
RAMA_93308_2015744080_iThenticate.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Download (2MB) | Request a copy |
Abstract
Penelitian ini dilakukan untuk menganalisis manajemen pengetahuan dan manajemen talenta terhadap keterlibatan karyawan pada iNi ViE Hospitality Bali yang dilatar belakangi oleh kondisi manajemen pengetahuan dan manajemen talenta yang kurang baik. Bertujuan untuk mencari tahu pengaruh secara parsial dan simultan antara manajemen pengetahuan dan manajemen talenta terhadap keterlibatan karyawan iNi ViE Hospitality Bali. Populasi penelitian ini berjumlah 935 karyawan. Sampel yang digunakan adalah sebesar 93 orang dengan menggunakan rumus Slovin. Penelitian ini memakai pendekatan kuantitatif dengan metode analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian uji t pada penelitian ini menunjukkan masing-masing variabel yaitu knowledge management berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap employee engagement di iNi ViE Hospitality Bali sedangkan variabel talent management berpengaruh secara negatif signifikan terhadap employee engagement di iNi ViE Hospitality Bali. Knowledge management dan talent management secara simultan memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap employee engagement di iNi ViE Hospitality Bali. Knowledge management berkontribusi sebesar 48% terhadap employee engagement sedangkan talent management memiliki kontribusi negatif terhadap employee engagement. Sehingga sisa sebesar 52% employee engagement dapat dijelaskan oleh faktor atau variabel lain diluar dari penelitian ini. Adapun luaran dari penelitian ini membuat sebuah daily culture book, infografis dan form evaluasi untuk mendapatkan feedback dari karyawan mengenai employee engagement guna meningkatkan knowledge management dan talent management pada perusahaan. Kata kunci: Knowledge Management, Talent Management, Employee Engagement, iNi ViE Hospitality
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | knowledge management, talent management, employee engagement |
Subjects: | Ilmu Sosial Humaniora > Ilmu Sosial > Humaniora |
Divisions: | Jurusan Administrasi Bisnis > Prodi D4 Manajemen Bisnis Internasional > Skripsi |
Depositing User: | Seren Indah Nadeak |
Date Deposited: | 13 Sep 2024 09:13 |
Last Modified: | 13 Sep 2024 09:13 |
URI: | http://repository.pnb.ac.id/id/eprint/14854 |
Actions (login required)
View Item |