Implementasi Kebijakan Protokol Kesehatan Berbasis Cleanliness, Health, Safety And Environment Sustainability (CHSE) di Greenkubu Cafe

Sucantra, Made Bayu and Budarma, I Ketut and Oka, I Made Darma (2022) Implementasi Kebijakan Protokol Kesehatan Berbasis Cleanliness, Health, Safety And Environment Sustainability (CHSE) di Greenkubu Cafe. Masters thesis, Politeknik Negeri Bali.

[img] Text (Full Text)
RAMA_93103_2015885007_full.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB) | Request a copy
[img] Text (Cover – Bab 1, Bab 6 dan Referensi)
RAMA_93103_2015885007_0031126283_0020106508_part.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (1MB)

Abstract

Dampak covid-19 telah memberikan perhatian lebih kepada sektor pariwisata. Tingkat ancaman dan resiko dari pandemi Covid-19 secara signifikan mengurangi minat wisatawan untuk bepergian dan makan di restoran. CHSE merupakan kebijakan yang diterapkan oleh pemerintah khususnya oleh Kemenparekraf RI dalam mencegah meluasnya pandemi Covid-19 di Indonesia. CHSE mengusung bersih, sehat, aman dan lingkungan yang ramah. Tren tamu saat ini adalah memilih tempat yang bersih dan aman dari covid-19. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui implementasi kebijakan protokol kesehatan CHSE di Greenkubu Cafe, dan mendesain model agar kebijakan CHSE dapat diterapkan lebih maksimal. Metode penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Informan dalam Penelitian ini adalah Tim gugus tugas penanganan covid-19 di desa setempat, masyarakat beserta tokoh adat di Desa Tegallalang, dan wisatawan yang pernah mengunjungi Greenkubu Cafe pada saat kebijakan CHSE ini telah diterapkan. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis data kualitatif yang dilakukan secara interaktif melalui proses reduksi data, penyajian data, dan verifikasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa implementasi kebijakan protokol kesehatan CHSE sudah cukup berhasil dalam meningkatkan kepercayaan tamu yang berkunjung.Tamu memiliki kepercayaan dengan adanya sertifikat CHSE yang dipajang di pintu masuk restoran dan media promosi lainnya yang menjadi satu jaminan penularan covid-19 dapat dieliminir. Faktor internal seperti dukungan sarana dan prasarana kesehatan yang tentu akan sangat membantu penerapan kebijakan CHSE ini dan tidak hanya itu faktor eksternal seperti adanya kerjasama dan koordinasi antar pihak terkait tentu akan memperlancar penerapan kebijakan ini. Kebijakan publik dan kesadaran wisatawan akan kesehatan sangat mempengaruhi untuk bisa secara maksimal kebijakan protokol kesehatan CHSE ini diterapkan.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: Ilmu Ekonomi > Ilmu Manajemen > Manajemen Industri
Divisions: Jurusan Pariwisata > Prodi S2 Perencanaan Pariwisata > Tesis
Depositing User: Made Bayu Sucantra
Date Deposited: 21 Sep 2022 05:04
Last Modified: 21 Sep 2022 05:04
URI: http://repository.pnb.ac.id/id/eprint/1809

Actions (login required)

View Item View Item