Implementasi Green Office Management untuk Meningkatkan Kinerja Karyawan di The Westin Resort Nusa Dua

Sandhi, Ni Kadek Nadya Septisia and Astawa, I Putu and Triyuni, Ni Nyoman (2023) Implementasi Green Office Management untuk Meningkatkan Kinerja Karyawan di The Westin Resort Nusa Dua. Undergraduate thesis, Politeknik Negeri Bali.

[img] Text (Cover - Bab 1, Bab 5 dan Referensi)
RAMA_93303_1915834175_0020096606_0031126285_part.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (2MB)
[img] Text (Full Text)
RAMA_93303_1915834175_full.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Konsep green office dipahami sebagai proses perkantoran ramah lingkungan yang mengikuti prinsip-prinsip etika lingkungan yang berlaku untuk organisasi bisnis dan non-bisnis, termasuk lembaga pemerintah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan green office management pada The Westin Resort Nusa Dua terhadap kinerja karyawan. Penelitian ini menggunakan analisis kuantitatif dan kualitatif. Metode pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, melakukan penyebaran kuesioner dengan melakukan metode stratified random sampling dalam pengambilan sampel, dengan memperoleh 100 responden kepada karyawan The Westin Resort Nusa Dua, dan melakukan wawancara. Teknik analisis yang digunakan yaitu analisis deskriptif kuantitatif, regresi linear sederhana, dan analisis deskriptif kualitatif. Untuk menjawab rumusan masalah penelitian ini, menggunakan bantuan aplikasi SPSS statistic 26. Hasil analisis menunjukan bahwa implementasi green office management sudah berada di kriteria baik. Implementasi green office management memiliki hubungan yang kuat serta positif dan berpengaruh secara signifikan terhadap kinerja karyawan. Pengaruh green office management terhadap kinerja karyawan berkontribusi sebesar 61,6% sedangkan sisanya 38,4% dipengeruhi faktor lain. Pelaksanaan tesebut tentunya akan melibatkan karyawan sebagai pelaku utamanya, sehingga prilaku karyawan sangat dilibatkan dalam hal ini, selain itu pemahaman dan kesadaran karyawan juga harus ditingkatkan guna mendukung peningkatan kinerja karyawan.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Ilmu Sosial Humaniora
Divisions: Jurusan Pariwisata > Prodi D4 Manajemen Bisnis Pariwisata > Skripsi
Depositing User: Ni Kadek Nadya Septisia Sandhi
Date Deposited: 05 Sep 2023 02:35
Last Modified: 05 Sep 2023 02:35
URI: http://repository.pnb.ac.id/id/eprint/8148

Actions (login required)

View Item View Item