Santhi, Kadek Wina Ari and Nugroho, I Made Riyan Adi and Wiratama, I Komang (2023) Rancang Bangun Sistem Informasi Pemesanan Aneka Kue Berbasis Website pada Koe Bali Menggunakan Framework Laravel. Diploma thesis, Politeknik Negeri Bali.
Text (Cover - Bab 1, Bab 5 dan Referensi)
RAMA_57401_2015323038_0804049001_0805119002_part.pdf - Published Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (14MB) |
|
Text (Full Text)
RAMA_57401_2015323038_full.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Download (14MB) | Request a copy |
Abstract
Koe Bali merupakan salah satu usaha rumahan yang bergerak dalam bidang industri makanan penutup. Saat ini, pemesanan kue pada Koe Bali masih dilakukan secara konvensional yaitu pelanggan harus menghubungi penjual melalui media chatting WhatsApp untuk melakukan pemesanan. Tentunya proses pemesanan saat ini dinilai kurang efektif karena penjual harus merespon chat satu per satu dan pelanggan memerlukan waktu yang relatif lama dalam menunggu konfirmasi pesanan mereka. Pengelolaan pesanan juga dilakukan dengan mencatat pesanan satu per satu dan tentunya akan berpeluang besar terjadinya kesalahan pencatatan jumlah pesanan yang akan berdampak pada perhitungan total penjualan tiap bulannya. Berdasarkan permasalahan tersebut, dibangunlah sistem informasi pemesanan aneka kue pada Koe Bali menggunakan framework Laravel dengan tujuan untuk membantu pihak penjual dalam memaksimalkan pengelolaan data pesanan serta memudahkan pelanggan dalam melakukan pemesanan dan mendapatkan informasi status pesanan. Sistem ini dirancang melalui beberapa tahap perancangan yaitu perancangan Flowmap, Entity Relationship Diagram (ERD), Unified Modelling Language (UML) seperti Use Case Diagram, Activity Diagram, Class Diagram, dan Sequence Diagram, serta rancangan antarmuka sistem. Sistem ini dibangun menggunakan metode pengembangan waterfall. Dalam pengembangan sistem ini, tahapan pemeliharaan belum dapat dilakukan karena sistem ini belum diimplementasikan pada Koe Bali sehingga belum ada proses pemeliharaan terdahap sistem informasi ini.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | Ilmu Teknik > Teknik Elektro Dan Informatika > Teknik Informatika Ilmu Teknik > Teknik Elektro Dan Informatika > Sistem Informasi |
Divisions: | Jurusan Teknik Elektro > Prodi D3 Manajemen Informatika > Tugas Akhir |
Depositing User: | Kadek Wina Ari Santhi |
Date Deposited: | 08 Sep 2023 10:58 |
Last Modified: | 08 Sep 2023 10:58 |
URI: | http://repository.pnb.ac.id/id/eprint/8744 |
Actions (login required)
View Item |