Penerapan Metode Balanced Scorecard Dalam Mengukur Kinerja Perusahaan (Studi Kasus PT. Bima Nusa Internasional Balikpapan)

Saputri, Febriyanti and Sudana, I Made and Kusno, Hendra Sanjaya (2023) Penerapan Metode Balanced Scorecard Dalam Mengukur Kinerja Perusahaan (Studi Kasus PT. Bima Nusa Internasional Balikpapan). Undergraduate thesis, Politeknik Negeri Bali.

[img] Text (Full Text)
RAMA_62301_1915644229_full.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (6MB) | Request a copy
[img] Text (Cover - Bab 1, Bab 5 dan Referensi)
RAMA_62301_1915644229_0028126106_0025119401_part.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (1MB)

Abstract

Persaingan bisnis yang meningkat mengakibatkan persaingan antar perusahaan semakin ketat. Perusahaan dituntut untuk meningkatkan kinerjanya agar dapat bersaing di dunia bisnis. Balanced Scorecard merupakan kartu skor yang digunakan untuk mengukur kinerja dengan memperhatikan keseimbangan antara sisi keuangan dan non keuangan dalam jangka pendek dan jangka panjang serta menghubungkan antara faktor internal dan eksternal. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan metode Balanced Scorecard dalam mengukur kinerja PT. Bima Nusa Internasional menggunakan empat perspektif. Teknik pengumpulan data yang yang digunakan dalam penelitian ini yaitu dengan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Jenis penelitian yang dilakukan menggunakan kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Teknik pengumpulan data yang digunakan dengan memperoleh data dokumen dari tempat penelitian dan wawancara. Hasil Penelitian yang diperoleh bahwa perspektif keuangan pada ROA dan NPM perusahaan mengalami kenaikan. Pada perspektif pelanggan perusahaan mengalami penurunan dilihat dari akuisisi pelanggan dan mengalami kenaikan pada retensi pelanggan sehingga perusahaan mampu mempertahankan pelanggan lama namun belum mampu mendapatkan pelanggan baru. Perspektif proses bisnis internal sudah berjalan dengan baik sehingga perusahaan dapat memenuhi kebutuhan pelanggan. Pada perspektif proses pembelajaran dan pertumbuhan dilihat dari retensi karyawan PT. Bima Nusa Internasional bisa mempertahankan karyawan sehingga produktivitas karyawan maksimal. Kinerja perusahaan PT. Bima Nusa Internasional sangat perspektif dalam keuangan, proses bisnis internal, dan proses pembelajaran dan pertumbuhan.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Ilmu Ekonomi
Divisions: Jurusan Akuntansi > Prodi D4 Akuntansi Manajerial > Skripsi
Depositing User: Febriyanti Saputri
Date Deposited: 08 Sep 2023 09:32
Last Modified: 08 Sep 2023 09:32
URI: http://repository.pnb.ac.id/id/eprint/9093

Actions (login required)

View Item View Item