Analisis Pemilihan Moda Transportasi Perjalanan ke Kampus Universitas Warmadewa dengan Metode Analytical Hierarchy Process (AHP) (Studi Kasus: Fakultas Teknik Warmadewa)

Winanta, I Wayan Krisna (2024) Analisis Pemilihan Moda Transportasi Perjalanan ke Kampus Universitas Warmadewa dengan Metode Analytical Hierarchy Process (AHP) (Studi Kasus: Fakultas Teknik Warmadewa). Undergraduate thesis, Politeknik Negeri Bali.

[img] Text (Full Text)
RAMA_22302_2015124120_full.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (4MB) | Request a copy
[img] Text (Cover - Bab 1, Bab 5 dan Revrensi)
RAMA_22302_2015124120_0004066609_0001098710_part.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (4MB)
[img] Text (iThenticate)
RAMA_22302_2015124120_iThenticate.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Dalam melakukan perjalanan menuju kampus Universitas Warmadewa, civitas Akademika dihadapkan dengan berbagai pilihan moda transportasi. Banyaknya pilihan jenis moda tentunya akan mempengaruhi sistem lalu lintas yang ada. Kondisi itu juga berpotensi meningkatkan volume kendaraan menuju kampus Universitas Warmadewa setiap tahunnya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pemilihan moda transportasi civitas Akademikaa fakultas Teknik Universitas Warmadewa dalam melakukan perjalanan menuju ke kampus. Metode penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik simple random sampling, dengan jumlah sampel sebanyak 100 orang civitas Akademika fakultas Teknik Universitas Warmadewa. Pengumpulan data dilakukan dengan metode analytical hierarchy process. Responden sebagian besar berjenis kelamin laki-laki (75%) dan mayoritas responden merupakan mahasiswa (89%). Sebagian besar responden menggunakan moda sepeda motor (84%) dan mayoritas durasi perjalanan responden 30 menit – 1 jam (39%). Hasil dari analisis data menggunakan software Expert Choice v.11 didapatkan hasil bahwa prioritas utama bagi Civitas Akademika Fakultas Teknik Warmadewa dalam melakukan pemilihan moda perjalanan pada level kriteria adalah kriteria biaya dengan bobot tertinggi sebesar 34.8%, kriteria aman 25.3%, kriteria waktu 24.9%, dan kriteria nyaman sebesar 15%, dengan nilai Inconsistency ratio sebesar 0,00554. Alternatif moda yang dominan dipilih Civitas Akademika Fakultas Teknik Universitas Warmadewa dalam melakukan perjalanan ke kampus adalah alternatif moda sepeda motor sebagai alternatif pertama dengan nilai sebesar 44,7%.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: pemilihan moda transportasi, analytical hierarchy process, expert choice
Subjects: Ilmu Teknik > Teknik Sipil Dan Perencanaan Tata Ruang > Transportasi
Divisions: Jurusan Teknik Sipil > Prodi D4 Manajemen Proyek Konstruksi > Skripsi
Depositing User: I Wayan Krisna Winanta
Date Deposited: 09 Sep 2024 08:56
Last Modified: 09 Sep 2024 08:56
URI: http://repository.pnb.ac.id/id/eprint/13743

Actions (login required)

View Item View Item