Putra, Ida Bagus Komang Adi (2024) Uji Daya Truk Elf NKR 71 125HD 2011 pada Penggunaan Nozzle Standar & Modifikasi. Diploma thesis, Politeknik Negeri Bali.
Text (Full Text)
RAMA_21401_2115213098_full.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Download (7MB) | Request a copy |
|
Text (Cover - Bab1, Bab 5 dan Referensi)
RAMA_21401_2115213098_0025087105_0016106708_part.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (845kB) |
Abstract
Nozzle adalah sebuah komponen pada mesin diesel yang berkaitan dengan suplai bahan bakar ke ruang bakar. Bahan bakar membutuhkan saluran atau alat yang dapat menyalurkannya ke komponen lain untuk kemudian dibakar dan menjadi energi sehingga mesin dapat hidup. Nozzle berbentuk seperti katup tertutup pegas yang terletak pada kepala silinder dan memiliki banyak lubang. Lubang tersebut berfungsi sebagai bagian yang mengabutkan bahan bakar. Modifikasi nozzle adalah suatu kegiatan atau usaha untuk merubah nozzle dari standar menjadi modifikasi untuk tujuan meningkatkan daya atau performa dari mesin diesel. Modifikasi yang dilakukan yaitu menganti nozzle bawaan dari truk Elf NKR 71 125HD 2011 dengan nozzle bawaan standar euro 2, dan akan dimodifikasi dengan menggunakan nozzle modifikasi (euro 1). Setelah melakukan pengujian truk Elf NKR 71 125HD 2011 dengan melakukan pengujian menggunakan nozzle standar (euro 2) dan nozzle modifikasi (euro 1) pada jalan tanjakan dan jalan datar dengan melakukan pengujian sebanyak 3 kali dengan nozzle standar di jalan tanjakan, 3 kali pengujian dengan nozzle modifikasi, 3 kali pengujian dengan nozzle standar pada jalan datar, dan 3 kali pengujian dengan nozzle modifikasi. Sehingga mendapatkan hasil pengujian bahwa daya dari truk dengan menggunakan nozzle modifikasi lebih besar dari pada menggunakan nozzle standar dan truk Elf NKR 71 125HD 2011 dapat digeber lebih dari 1500 di tanjakan yang mencapai 2100 rpm.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | uji daya, truk elf nkr 71 125hd 2011, penggunaan nozzle, standar & modifikasi |
Subjects: | Ilmu Teknik > Ilmu Keteknikan Industri > Teknik Mesin (dan Ilmu Permesinan Lain) |
Divisions: | Jurusan Teknik Mesin > Prodi D3 Teknik Mesin > Tugas Akhir |
Depositing User: | Ida Bagus Komang Adi Putra |
Date Deposited: | 09 Sep 2024 06:56 |
Last Modified: | 09 Sep 2024 06:56 |
URI: | http://repository.pnb.ac.id/id/eprint/13921 |
Actions (login required)
View Item |