Analisis Perubahan Tarif Efektif Rata-rata Pajak Penghasilan Pasal 21 terhadap Pegawai Tetap pada Perusahaan PT ABC

Putra, I Nyoman Andrian Wahyu Ananda (2024) Analisis Perubahan Tarif Efektif Rata-rata Pajak Penghasilan Pasal 21 terhadap Pegawai Tetap pada Perusahaan PT ABC. Diploma thesis, Politeknik Negeri Bali.

[img] Text (Full Text)
RAMA_62401_2115613133_full.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB) | Request a copy
[img] Text (Cover - Bab 1, Bab 5 dan Referensi)
RAMA_62401_2115613133_0001096509_0001056409_part.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (1MB)

Abstract

Perusahaan merupakan salah satu pemotong Pajak Penghasilan Pasal 21 karena membayarkan gaji karyawan setiap bulannya dan diwajibkan untuk terus mengikuti setiap pembaruan peraturan perpajakan khususnya pajak penghasilan pasal 21 ini agar tidak terjadi kesalahan pembayaran gaji karyawan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui perhitungan Pajak Penghasilan Pasal 21 terhadap pegawai tetap pada PT ABC dan untuk mengetahui kesesuaian antara perhitungan dan pelaporan Pajak Penghasilan Pasal 21 terhadap pegawai tetap pada PT ABC dengan Peraturan Per-undang Undangan yang berlaku. Lokasi penelitian ini dilakukan pada PT ABC yang terletak di Gianyar. Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data kuantitatif. Sumber data menggunakan data sekunder. Metode pengumpulan data adalah observasi dan dokumentasi. Teknik alalisis data menggunakan analisis komparatif. Berdasarkan hasil dari analisis perhitungan Pajak Penghasilan Pasal 21 dengan berlakunya Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 58 Tahun 2023 dan Peraturan Menteri Keuangan (PMK) Nomor 168 Tahun 2023 pada PT ABC dapat ditarik kesimpulan bahwa perhitungan PPh Pasal 21 yang dilakukan menurut perusahaan dan menurut Peraturan Pemerintah Nomor 58 Tahun 2023 mengalami ketidaksesuain.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Tarif Efektif Rata-rata, Pajak Penghasilan Pasal 21, Pegawai Tetap
Subjects: Ilmu Ekonomi > Ilmu Ekonomi > Perpajakan
Divisions: Jurusan Akuntansi > Prodi D3 Akuntansi > Tugas Akhir
Depositing User: I Nyoman Andrian Wahyu Ananda Putra
Date Deposited: 12 Sep 2024 13:32
Last Modified: 12 Sep 2024 13:32
URI: http://repository.pnb.ac.id/id/eprint/14684

Actions (login required)

View Item View Item