Sutarmi, Luh and Karmana, I Wayan and Pratiwi, Ni Made Wirasyanti Dwi (2022) Analisis Rasio Keuangan untuk Menilai Kinerja Keuangan Badan Usaha Milik Desa Dencarik Bina Usaha Mandiri Kabupaten Buleleng. Undergraduate thesis, Politeknik Negeri Bali.
Text (Full Text)
RAMA_62301_1815644130_full.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Download (8MB) | Request a copy |
|
Text (Cover - Bab 1, Bab 5 dan Referensi)
RAMA_62301_1815644130_4107107601_0015018104_part.pdf - Published Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (1MB) |
Abstract
Badan Usaha Milik Desa adalah badan hukum yang didirikan oleh desa dan/atau bersama-sama desa guna mengelola usaha, memanfaatkan aset, mengembangkan investasi dan produktivitas, menyediakan jasa pelayanan, dan/atau menyediakan jenis usaha lainnya untuk sebcsar-besarnya kesejahteraan masyarakat desa. BUM Desa dibangun dengan harapan dapat memperkuat perekonomian desa dan dibentuk berdasarkan kebutuhan serta potensi desa. Salah satunya adalah BUM Desa Dencarik Bina Usaha Mandiri. Selama kurun waktu tiga tahun terakhir yaitu tahun 2019, 2020 dan 2021 laba bersih BUM Desa ini mengalami penurunan yang cukup signifikan. Penurunan laba ini tentu berdampak terhadap Pendapatan Asli Desa. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui kinerja keuangan BUM Desa Dencarik Bina Usaha Mandiri berdasarkan rasio keuangan. Penelitian ini termasuk penelitian kualitatif deskriptif untuk mendeskripsikan kinerja keuangan perusahaan dengan menggunakan analisis rasio likuiditas, profitabilitas, solvabilitas dan aktivitas sehingga diharapkan dari hasil penelitian ini dapat diketahui kinerja keuangan pada BUM Desa Dencarik Bina Usaha Mandiri. Hasil perhitungan rasio keuangan dinilai dengan standar penilaian Peraturan Menteri Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah Republik Indonesia Nomor 06/Per/M.KUKM/V/2006 tentang Pedoman Penilaian Koperasi Berprestasi/Koperasi Award. Badan Usaha Milik Desa Dencarik Bina Usaha Mandiri pada tahun 2019 memperoIeh peniIaian sebesar 53,6, pada tahun 2020 memperoleh penilaian sebesar 46,4, dan penilaian tahun 2021 sebesar 42,9 yang mana ketiganya masuk ke dalam kategori kurang baik. Dengan hasil temuan ini, mengindikasikan bahwa perlu dilakukan banyak perbaikan pada BUM Desa Dencarik Bina Usaha Mandiri untuk meningkatkan kinerja kedepannya.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | Ilmu Ekonomi > Ilmu Ekonomi > Akuntansi |
Divisions: | Jurusan Akuntansi > Prodi D4 Akuntansi Manajerial > Skripsi |
Depositing User: | Luh Sutarmi |
Date Deposited: | 27 Sep 2022 11:22 |
Last Modified: | 27 Sep 2022 11:22 |
URI: | http://repository.pnb.ac.id/id/eprint/2266 |
Actions (login required)
View Item |