Santoso, Ammar and Rasmini, Ni Wayan and Ta, I Ketut (2022) Analisis KWH Meter Periksa Akibat Arus Bocor pada Instalasi Pelanggan. Diploma thesis, Politeknik Negeri Bali.
Text (Full Text)
RAMA_20403_1915313040_full.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Download (1MB) | Request a copy |
|
Text (Cover - Bab 1, Bab 5 dan Referensi)
RAMA_20403_0013086408_0014086506_part.pdf - Published Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (845kB) |
Abstract
Dalam penyaluran tenaga listrik, PT PLN (Persero) menggunakan Alat Pengukur dan Pembatas (APP) untuk mengetahui besarnya tenaga listrik yang digunakan oleh konsumen. APP terdiri dari alat pembatas yaitu (MCB) yang berfungsi membatasi daya listrik konsumen sehingga berperan sebagai pengaman apabila terjadi arus hubung singkat dan alat pengukur yaitu (kWh meter) yang berfungsi untuk mengukur energi listrik yang digunakan oleh konsumen. masyarakat juga mengeluh karena penggunaan terkait listriknya yang semakin lama semakin boros. Dimana dalam laporan tugas akhir ini bertujuan untuk menyelesaikan permasalahan yang sedang dialami oleh para masyarakat tersebut. Ada beberapa hal yang menyebabkan terjadinya arus bocor yaitu kekuatan isolasi kabel yang melemah, faktor pemasangan instalasi pada sambungan kabel yang kurang rapat dan tidak berisolasi, faktor usia dari instalasi dan peralatan listrik, dan faktor lingkungan sekitar. Secara umum hasil analisa yang telah dilakukan dapat memperlihatkan penambahan energi listrik jika ada arus bocor yang mengalir dalam instalasi rumah tinggal tersebut. Arus bocor tersebut juga berdampak dengan pembayaran energi listrik, jadi semakin besar arus bocor yang mengalir pada instalasi tersebut maka semakin besar pula energi yang hilang/energi yang terbuang, karena energi akibat arus bocor ini tidak digunakan oleh konsumen. Solusi dari arus bocor pada instalasi rumah ini yaitu dengan lebih mengadakan pemeliharaan instalasi rumah seperti pemeliharaan terhadap kekuatan kabel, sambungan kabel, dan usia kabel itu sendiri
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | Ilmu Teknik > Teknik Elektro Dan Informatika > Teknik Elektro Ilmu Teknik > Teknik Elektro Dan Informatika > Teknik Tenaga Elektrik |
Divisions: | Jurusan Teknik Elektro > Prodi D3 Teknik Listrik > Tugas Akhir |
Depositing User: | Ammar Fayiz Santoso |
Date Deposited: | 29 Sep 2022 00:50 |
Last Modified: | 29 Sep 2022 00:50 |
URI: | http://repository.pnb.ac.id/id/eprint/2842 |
Actions (login required)
View Item |