Widiari, Ni Komang Santi and Putra, I Komang Mahayana and Sanjaya, I Nyoman Suka (2022) Peran Sekretaris Dalam Membantu Tugas General Manager Pada PT Angkasa Pura I Kantor Cabang Bandar Udara Internasional I Gusti Ngurah Rai-Bali. Diploma thesis, Politeknik Negeri Bali.
Text (Full Text)
Ni Komang Santi Widiari_63411_1915713052_FULL.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Download (2MB) | Request a copy |
|
Text (Cover-Bab 1,Bab 5 dan Referensi)
Ni Komang Santi Widiari_63411_1915713052_0017106302_0015097405_part.pdf - Published Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (864kB) |
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apa saja peran sekretaris dalam membantu tugas General Manager dan kendala sekretaris dalam membantu tugas General Manager pada PT Angkasa Pura I Kantor Cabang Bandar Udara Internasional I Gusti Ngurah Rai-Bali. Penelitian didasari oleh teknologi yang berkembang pesat sehingga peran sekretaris mengalami perubahan, maka penulis ingin mengetahui lebih luas mengenai peran sekretaris. Teknik Pengumpulan Data yaitu melalui wawancara dan observasi. Teknik Analisis Data yang digunakan dalam penelitian yaitu deskriptif kualitatif. Sekretaris dalam membantu tugas General Manager terdapat kendala yaitu kesalahan disposisi surat pada aplikasi Tata Naskah Dinas Elektronik(TNDE) dan sistem aplikasi Tata Naskah Dinas Elektronik(TNDE) tidak berfugsi dengan baik adanya error atau kurang baiknya jaringan internet. Dari hasil penelitian yang dilakukan penulis, peran sekretaris PT Angkasa Pura sudah cukup baik tetapi perlu adanya perbaikan, seluruh kegiatan dan pekerjaan sekretaris kini menggunakan teknologi digital yang memudahkan peran sekretaris dalam membantu tugas General Manager. Oleh karena itu untuk mengurangi kesalahan disposisi sekretaris melakukan pengecekan kembali surat sebelum di disposisikan, memperbaiki atau mengupgrade sistem, meningkatkan kapasitas jaringan internet. Kata kunci: Peran,Sekretaris,Tugas, General Manager, PT Angkasa Pura I.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | Ilmu Sosial Humaniora > Ilmu Sosial |
Divisions: | Jurusan Administrasi Bisnis > Prodi D3 Administrasi Bisnis > Tugas Akhir |
Depositing User: | Ni Komang Santi Widiari |
Date Deposited: | 29 Sep 2022 01:04 |
Last Modified: | 29 Sep 2022 01:04 |
URI: | http://repository.pnb.ac.id/id/eprint/3041 |
Actions (login required)
View Item |