Studi Teknis dan Ekonomi Perencanaan PLTS Rooftop Dengan Sistem Off-grid di Adi Jaya Homestay Seminyak Dengan Software PVsyst

Kresnajaya, I Kadek Aditya and Sugirianta, Ida Bagus Ketut and Parwita, I Gst. Lanang Made (2023) Studi Teknis dan Ekonomi Perencanaan PLTS Rooftop Dengan Sistem Off-grid di Adi Jaya Homestay Seminyak Dengan Software PVsyst. Undergraduate thesis, Politeknik Negeri Bali.

[img] Text (Full Text)
RAMA_36304_2215374015_full.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (4MB) | Request a copy
[img] Text (Cover - Bab 1, Bab 5 dan Referensi)
RAMA_36304_2215374015_0016066605_0020087104_part.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (446kB)

Abstract

Kebutuhan akan energi hampir semua negara meningkat secara signifikan. Sehingga pemanasan global dan krisis energi menjadi dua isu utama yang semakin mendesak di era modern ini. Salah satu cara untuk menanggulangi masalah tersebut adalah pemanfaatan PLTS. Seminyak, sebagai salah satu kawasan pariwisata di Bali, merupakan tempat yang potensial untuk penerapan PLTS rooftop di bangunan-bangunan komersial, seperti homestay. Penelitian ini akan menggali berbagai aspek teknis terkait instalasi PLTS rooftop di Adi Jaya Homestay, termasuk pengambilan data lokasi, data temperatur, data iradiasi matahari dan pemilihan kapasitas PLTS yang sesuai. Software PVsyst akan digunakan sebagai alat untuk melakukan simulasi dan analisis terkait kinerja PLTS. Dalam aspek ekonomi, penelitian ini juga akan menganalisis ekonomi dari perencanaan PLTS di Adi Jaya Homestay. Dimana menggunakan 3 metode, yaitu Net Present Value, Internal Rate Of Return dan Discounted Payback Period. Peneliti mendapatkan hasil rancangan berupa pengukuran konsumsi energi listrik yang terukur adalah 6,8 kWh. Modul solar dengan kapasitas 550 Wp sebanyak 4 lembar dihubungkan seri-paralel. MPPT dengan kapasitas 30 A 48 V. Baterai dengan kapasitas 100 Ah sebanyak 6 unit dihubungkan paralel. Inventer dengan kapasitas 2000 Watt 48 V. Iradiasi matahari mendapatkan rata – rata 5,67 kWh/m2/Day. Temperatur mendapatkan rata – rata sebesar 27,3 °C. Pada pembangkitan energi melalui software PVsyst, peneliti mendapatkan hasil jumlah rata – rata energi tahunan adalah sebesar 4169,8 kWh. Pada analisis ekonomi, peneliti mendapatkan hasil RAB sebesar Rp 55.231.700,00. Dengan menggunakan 3 metode untuk menentukan analisis kelayakan ekonomi, yaitu NPV sebesar Rp14.731.186,37 > 1. IRR sebesar 8,95%. DPP menggunakan periode cutoff 15 tahun dengan periode waktu balik 8 tahun.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Ilmu Teknik
Ilmu Teknik > Teknik Elektro Dan Informatika > Teknik Elektro
Divisions: Jurusan Teknik Elektro > Prodi D4 Teknik Otomasi > Skripsi
Depositing User: I Kadek Aditya Kresnajaya
Date Deposited: 03 Sep 2023 05:57
Last Modified: 03 Sep 2023 05:57
URI: http://repository.pnb.ac.id/id/eprint/7740

Actions (login required)

View Item View Item