Pengaruh Gaji, Tunjangan, Fasilitas Kerja pada Kinerja Pegawai Non PNS (Studi Kasus Dinas Koperasi, Usaha Mikro Kecil Menengah dan Perindustrian Kota Balikpapan)

Hendrawan, Annisa Putri and Putrayasa, I Made Agus and Suriana, Ida (2023) Pengaruh Gaji, Tunjangan, Fasilitas Kerja pada Kinerja Pegawai Non PNS (Studi Kasus Dinas Koperasi, Usaha Mikro Kecil Menengah dan Perindustrian Kota Balikpapan). Undergraduate thesis, Politeknik Negeri Bali.

[img] Text (Full Text)
RAMA_62301_1915644204_full.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (5MB) | Request a copy
[img] Text (Cover - Bab 1, Bab 5 dan Referensi)
RAMA_62301_1915644204_0029087803_0019028901_part.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi dengan permasalahan yang ada pada kantor tersebut. Gaji, tunjangan, dan fasilitas kerja memiliki pengaruh yang cukup signifikan dalam meninjau kinerja agar terlaksana dengan tepat sasaran. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana pengaruh gaji, tunjangan dan fasilitas kerja pada kinerja pegawai non PNS. Variabel penelitian yang dipakai yaitu variable bebas (independent) yang terdiri dari gaji, tunjangan dan fasilitas kerja. Selain itu, variabel terikatnya (dependent) yaitu kinerja pegawai non PNS. Teknik pengumpulan data yang dilakukan dalam penelitian adalah dengan pengumpulan data primer. Teknik yang digunakan untuk mendapatkan data tersebut dengan menggunakan kuesioner yaitu teknik pengumpulan data dengan cara menyebarkan angket atau daftar pertanyaan kepada responden. Responden dan Sampel yang diambil dalam penelitian ini adalah Kantor Dinas Koperasi, Usaha Mikro Kecil Menengah dan Perindustrian Kota Balikpapan. Teknik pengambilan sampelnya adalah teknik sampling jenuh karena semua sampel dan populasi digunakan, hal berikutnya yang jadikan sampel yaitu 30 orang pegawai non PNS yang telah bekerja di Kantor Dinas Koperasi, Usaha Mikro Kecil Menengah dan Perindustrian Kota Balikpapan. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa Gaji berpengaruh negatif dan signifikan pada kinerja pegawai non PNS dengan hasil uji t -3,557. Tunjangan berpengaruh positif signifikan pada kinerja pegawai non PNS dengan hasil uji t 2,131. Fasilitas kerja berpengaruh positif signifikan pada kinerja pegawai non PNS dengan hasil uji t 3,016. Gaji, Tunjangan dan Fasilitas kerja berpengaruh positif simultan dan signifikan pada kinerja pegawai non PNS terbukti dengan hasil uji yang menyatakan nilai F hitung = 6,428 > F tabel = 2,98. Hal ini mengartikan semakin tinggi gaji, tunjangan, dan fasilitas kerja secara simultan maka semakin baik kinerja pegawai non PNS. Berdasarkan kesimpulan hasil penelitian disarankan instansi sebaiknya lebih memperhatikan masalah pemberian gaji, tunjangan dan fasilitas kerja, karena hal ini berpengaruh terhadap kinerja pegawai non PNS. Selanjutnya, untuk peneliti berikutnya jika ingin meneliti terkait dengan hal ini maka sebaiknya menambah variabel lainnya yang bisa mempengaruhi kinerja pegawai non PNS.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Ilmu Ekonomi
Divisions: Jurusan Akuntansi > Prodi D4 Akuntansi Manajerial > Skripsi
Depositing User: Annisa Putri Hendrawan
Date Deposited: 08 Sep 2023 09:21
Last Modified: 08 Sep 2023 09:21
URI: http://repository.pnb.ac.id/id/eprint/9096

Actions (login required)

View Item View Item