Pradewi, Mirah Artika Pradnyanita (2024) Pengaruh Good Corporate Governance (GCG) dan Corporate Social Responsibility (CSR) terhadap Nilai Perusahaan Perbankan yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Undergraduate thesis, Politeknik Negeri Bali.
Text (Full Text)
RAMA_62301_2015644137_full.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Download (1MB) | Request a copy |
|
Text (Cover - Bab 1, Bab 5 dan Referensi)
RAMA_62301_2015644137_4107107601_0027129201_part.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (1MB) |
|
Text (iThenticate)
RAMA_62301_2015644137_iThenticate.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Download (660kB) | Request a copy |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana Pengaruh Good Corporate Governance (GCG) dan Corporate Social Responsibility (CSR) terhadap Nilai Perusahaan Perbankan yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI). Variabel dalam penelitian ini meliputi GCG yang diukur dengan kepemilikan manajerial dan kepemilikan institusional, pengungkapan CSR yang diukur dengan mengacu pada pedoman Global Reporting Initiative (GRI) G4 yang meliputi 91 kategori item pengungkapan, dan nilai perusahaan sendiri diukur dengan menggunakan Tobins’Q. Jenis penelitian yang diterapkan adalah kuantitatif asosiatif. Populasi dalam penelitian ini ialah seluruh perusahaan perbankan yang terdaftar di BEI sebanyak 47 perusahaan selama 4 tahun pengamatan yaitu dari 2020 sampai dengan 2023. Dengan menggunakan metode Purposive Sampling yang merupakan salah satu teknik Non Probability Sampling yang menghasilkan sampel sebanyak 40 selama tahun pengamatan. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis data deskriptif, uji normalitas, uji multikolineritas, uji heteroskedastisitas, regresi linier berganda, uji parsial (t), uji simutan (F) dan uji koefisien determinasi dengan menguji menggunakan software IBM SPSS. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa GCG dan CSR berpengaruh positif dan signifikan secara parsial maupun simultan terhadap Nilai Perusahaan. Penelitian ini diharapkan mampu menjadi pedoman bagi perusahaan publik dalam mengevaluasi nilai perusahaan sehingga dapat memberikan informasi bagi para pemangku kebijakan baik di lingkungan internal maupun eksternal perusahaan.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Good Corporate Governance (GCG), Corporate Social Responsibility (CSR), Nilai Perusahaa, Perbankan |
Subjects: | Ilmu Ekonomi > Ilmu Ekonomi > Akuntansi |
Divisions: | Jurusan Akuntansi > Prodi D4 Akuntansi Manajerial > Skripsi |
Depositing User: | Mirah Artika Pradnyanita Pradewi |
Date Deposited: | 31 Aug 2024 22:29 |
Last Modified: | 31 Aug 2024 22:29 |
URI: | http://repository.pnb.ac.id/id/eprint/11966 |
Actions (login required)
View Item |