Nariswari, Ida Ayu Kade Arlinda and Rahmanu, I Wayan Eka Dian and Lina, Ni Putu Maha (2023) Pengaruh Organizational Citizenship Behavior terhadap Kinerja Karyawan di Auto2000 Sanur. Undergraduate thesis, Politeknik Negeri Bali.
Text (Cover - Bab 1, Bab 5 dan Referensi)
RAMA_93308_1915744032_0820058802_0028109404_part.pdf - Updated Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (2MB) |
|
Text (Full Text)
RAMA_93308_1915744032_full.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Download (2MB) | Request a copy |
Abstract
Penurunan angka penjualan unit dan unit servis mengakibatkan adanya urgensi sumber daya manusia untuk mendorong dan menciptakan keunggulan kompetitif dan berkelanjutan bisnis di Auto2000 Sanur. Salah satu aspek penting yang dapat mempengaruhi kinerja karyawan dan kemampuan organisasi untuk menghadapi perubahan adalah Organizational Citizenship Behavior. Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis pengaruh Organizational Citizenship Behavior terhadap Kinerja Karyawan di Auto2000 Sanur. Hipotesis dari penelitian ini antara lain: (1) Conscientiousness berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan. (1) Altruism berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan. (3) Civic Virtue berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan. (4) Sportsmanship berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan. (5) Courtesy berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan. (6) Conscientiousness, Altruism, Civic Virtue, Sportsmanship dan Courtesy secara simultan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan Auto2000 Sanur. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif yang menggunakan sampel penelitian sejumlah 100 orang karyawan Auto2000 Sanur dengan menggunakan metode non probability sampling. Metode pengumpulan data menggunakan kuesioner dan diukur dengan Skala Likert. Teknik analisis yang digunakan yaitu analisis regresi linier berganda menggunakan program SPSS versi 25. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa (1) Conscientiousness berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan. (1) Altruism berpengaruh secara signifikan terhadap kinerja karyawan. (3) Civic Virtue berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan. (4) Sportsmanship berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan. (5) Courtesy berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan. (6) Conscientiousness, Altruism, Civic Virtue, Sportsmanship dan Courtesy secara simultan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan Auto2000 Sanur.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | Ilmu Ekonomi |
Divisions: | Jurusan Administrasi Bisnis > Prodi D4 Manajemen Bisnis Internasional > Skripsi |
Depositing User: | Ida Ayu Kade Arlinda Nariswari |
Date Deposited: | 08 Sep 2023 04:14 |
Last Modified: | 08 Sep 2023 04:14 |
URI: | http://repository.pnb.ac.id/id/eprint/7826 |
Actions (login required)
View Item |