Implementasi Green Human Resources Management untuk Meningkatkan Kepuasan Kerja Karyawan di The Kayon Resort Ubud

Wulansari, Ni Luh Ketut Konita and Armoni, Ni Luh Eka and Bagiastuti, Ni Ketut (2023) Implementasi Green Human Resources Management untuk Meningkatkan Kepuasan Kerja Karyawan di The Kayon Resort Ubud. Undergraduate thesis, Politeknik Negeri Bali.

[img] Text (Cover - Bab 1, Bab 5 dan Referensi)
RAMA_93033_1915834133_0026106308_0004037205_part.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (2MB)
[img] Text (Full Text)
RAMA_93303_1915834133_full.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis implementasi Green Human Resources Management yang di dalamnya terdiri dari green recruitment, green training and development, green evaluation dan green reward and compensation, untuk meningkatkan kepuasan kerja karyawan di The Kayon Resort Ubud. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, kuesioner, dan dokumentasi. Responden penelitian ini berjumlah 60 orang karyawan yang bekerja di The Kayon Resort Ubud. Teknik analisis data yang digunakan adalah deskriptif kuantitatif dan analisis regresi linear sederhana. Sebelum melakukan analisis, dilakukan uji validitas dan reliabilitas terhadap kuesioner yang disebarkan kepada responden. Berdasarkan hasil statistik kuisioner dari para karyawan di The Kayon Resort Ubud, karyawan merasa pihak HRD sudah melaksanakan praktik GHRM. Berdasarkan hasil uji t yang telah dilakukan, disimpulkan bahwa variabel Green Human Resource Management secara parsial memiliki pengaruh positif terhadap Kepuasan Kerja di The Kayon Resort Ubud. Dengan hasil uji t (parsial) menunjukkan nilai signifikansi pengaruh Green human resources management terhadap kepuasan kerja adalah 0,000 < 0,05 dan nilai t-hitung 5.706 > nilai t-tabel 2.000.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Ilmu Sosial Humaniora
Divisions: Jurusan Pariwisata > Prodi D4 Manajemen Bisnis Pariwisata > Skripsi
Depositing User: Ni Luh Ketut Konita Wulansari
Date Deposited: 07 Sep 2023 03:01
Last Modified: 07 Sep 2023 03:01
URI: http://repository.pnb.ac.id/id/eprint/8576

Actions (login required)

View Item View Item